Asal usul cerita para hantu di Indonesia

by

helmy

LEGENDA ASAL MULA KISAH PARA HANTU DI INDONESIA

Selamat Datang di Blog Orang IT . Hantu atau setan atau jin merupakan mahluk ghaib yang sering hadir ditengah masyarakat dalam wujud yang menyeramkan , dinegara lain jumlah hantu tidak se aneragam seperti di indonesia apalagi dinegara timur tengah mereka hanya mengenal jin , iblis , ifrit yang telah dijelaskan dalam Al Quran sementara di indonesia karena dari dahulu masyarakatnya sangat kental dengan mistis sehingga melahirkan banyak hantu seperti kuntilanak , genderuwo , pocong , tuyul dsb yang jelas menurut cerita orang tua yang diturunkan dari generasi kegerasi setiap hantu memiliki kisahnya sendiri padahal kalau dipukul sama rata dengan lantunan Ayat suci AlQuran mereka semua terbakar . 
Mengapa setan di indonesia bentuknya beraneka ragam sementara di luar negeri tidak terlalu banyak jenisnya ? semua hal itu dipengaruhi oleh faktor budaya setiap daerah ketika nenek moyang kita dulunya sering memberikan tumbal ayam mati kepada genderuwo agar tidak mengganggu warga sekitar , hal ini dimanfaatkan oleh jin-jin jahat yang menyerupakan diri menjadi genderuwo mengapa demikian ? karena pada dasarnya jin jahat sangat suka dengan sanjungan atau penghormatan apalagi kalau sampai disembah oleh dukun-dukun laknat demi membantu pekerjaan nya

Itulah sebabnya mengapa kita sering melihat jin di indonesia galak-galak sampai berani menantang untuk bertarung dengan manusia termasuk siapapun yang berani mengganggu, faktanya hanya dibacakan lantunan Ayat Kursi sudah kepanasan minta ampun , jin setan di indonesia terlalu lama dimanjakan oleh leluhur kita dengan berbagai sesaji dan ritual sementara dinegara timur tengah jin setan kabur ketikan bertemu dengan manusia karena masyarakatnya sejak kecil diajari doa-doa pembentengan dari gangguan jin 
Coba lihat masyarakat kita sekarang, anak kecil malah ditakut-takuti kalau pulang terlalu malam atau berkeliaran diwaktu magrib nanti diculik kolong wewe otomatis semakin membesarlah kesombongan jin dari golongan setan busuk ini sementara di negara timur tengah anak kecil yang pulang malam sudah diajari doa-doa perlindungan darii gangguan dan marabahaya

Berikut daftar nama hantu yang ada di indonesia dan bagaimana cerita asal usulnya menurut leluhur

1. Asal mula kuyang

Asal usul cerita hantu di Indonesia11

Kuyang sendiri sebenarnya bukanlah hantu melainkan perwujudan makhluk jadi jadian siluman seorang wanita yang sedang mempelajari ilmu hitam yang bertujuan hanya untuk mendapatkan umur panjang dan awet muda namun biar bagaimana pun wujudnya tetap saja dibilang hantu. Di siang hari wanita penuntut ilmu hitam Kuyang tampil seperti biasa namun saat malam hari wanita tersebut akan berubah wujud untuk mencari mangsa Berupa ari-ari darah dan janin bayi demi menyempurnakan ilmu hitam yang mereka jalani saat menampakkan diri Siluman Kuyang sangat menyeramkan yaitu hanya kepala dengan organ tubuh yang terurai dan terbang melayang mencari mangsa ke rumah-rumah penduduk yang diketahui terdapat wanita hamil atau baru melahirkan.

Ada cerita yang melatar belakangi asal muasal minyak kuyang ini ketika jaman dahulu pernah hidup seorang janda cantik dengan empat orang saudarinya dengan nama: Camariah,Dandaniah,Tambuniah dan Uraniah. Kecantikan paras wanita ini semakin lama semakin bertambah cantik namun tidak ada satupun para lelaki yang langgeng membina rumah tangga dengan mereka. Karena setiap kali dinikahi tak berapa lama pasti akan bercerai , ketika hendak meninggal dunia datanglah 99 lelaki yang pernah menjadi suami mereka. Para suami tersebut menangis dan merasa bersalah karena telah bercerai dan meninggalkannya.Pada saat ketika suasana sedih tersebut ada suara gaib yang membisikkan bahwa wanita yang akan meninggal tersebut memiliki cupu alias guci kecil yang berisi minyak untuk dibagi bagikan kepada 99 orang lelaki tersebut untuk dipelihara dan sebagai kenang-kenangan,suara gaib tersebut membisikkan juga bahwa minyak dalam guci tersebut memiliki khasiat. Setelah itu 99 lelaki tersebut membawa minyak dalam guci kecil tersebut ke kampung mereka masing masing dan akhirnya tersebar kemana mana hingga kini Minyak dalam cupu tersebut kemudian oleh penduduk dinamakan Minyak Kawiyang, Minyak Sumbulik atau Minyak Kuyang

2. Asal mula hantu gendruwo

Asal usul cerita hantu di Indonesia9

Asal-usul genderuwa dipercaya berasal dari arwah orang yang meninggal secara tidak sempurna, bisa akibat bunuh diri, penguburan yang tidak sempurna ataupun kecelakaan sehingga arwah orang tersebut merasa penasaran dan belum mau menerima kematiannya. Genderuwa tidak dapat dilihat oleh orang biasa tapi pada saat tertentu dia dapat menampakkan dirinya bila merasa terganggu. Wujud gondoruwo seperti manusia besar dipenuhi bulu lebat seperti gorilla dengan taring yang besar dan mata merah menyala . Dipercaya bahwa tidak semua genderuwa jahat, karena ada pula yang baik dan sikap mereka tergantung bagaimana manusia bersikap, apakah mau berteman atau bermusuhan dengan genderuwa tersebut.
Menurut cerita yang lain juga diceritan, sering kita dengar bahwa gendruwo adalah jenis syetan yang sangat menakutkan dan mampu menyamar menjadi manusia laki laki, dan ada juga yang mengaku sebagai anak dari hasil perkawinan silang antara manusia dan gendruwo, apakah itu dapat di buktikan secara ilmiah…???

Dalam islam , sesungguhnya gendruwo adalah jenis syetan dari salah satu dzuriyyah iblis yang bernama “walhan dan abyad” yang gagal dalam tugasnya menggoda manusia yang memiliki ketaqwaan yang tinggi, oleh karena kegagalan itulah iblis sangatlah murka dan merubah wujud walhan dan abyad menjadi lebih mirip dengan manusia, karena di alam mereka wujud manusia dianggap sangatlah buruk dan hina, iblis merasa bentuk dan wujudnya lebih sempurna dari bentuk manusia
Begitu murkanya iblis kepada walhan dan abyad karena inti dari pada kerusakan di dunia ini adalah apabila mereka mampu dan berhasil menggoda para ‘Alim ‘ulama dan para tokoh kebajikan hingga mereka mati dalam keadaan su’ul khatimah dan meninggalkan permusuhan dan fitnah di muka bumi ini.

3. Asal usul pocong

Asal usul cerita hantu di Indonesia8

Cerita bagaimana hantu pocong bisa datang dan muncul sudah tersebar di banyak daerah di Indonesia. Entah darimana hantu pocong ini berasal, pastinya hantu yang satu ini cukup menyeramkan dan ditakuti oleh banyak orang. Menurut beberapa cerita yang beredar di masyarakat Indonesia, Asal usul pocong dimulai dari meninggalnya seseorang yang dimakamkan tanpa melepas tali pengikat kain kafannya. Hal inilah yang membuat cerita hadirnya si hantu pocong banyak beredar.

Mayat yang tidak dilepas tali pengikatnnya sewaktu dimakamkan akan membuatnya bergentayangan pada malam setelah hari da dimakamkan. Kabarnya, orang-orang yang akan diganggu hantu yang satu ini adalah orang-orang yang turut membantu prosesi pemakamannya. Pertama, ia akan datang mengganggu orang-orang yang turut turun ke dalam liang kuburnya untuk meletakkan mayatnya. Karena merekalah orang yang lupa melepaskan tali pengikat kafan si pocong. Selain itu, si pocong juga akan muncul atau menampakkan diri dihadapan anggota keluarganya untuk menandakan bahwa ada keinginan atau sesuatu yang belum kesampaian.

Asal usul pocong yang mengatakan bahwa pocong muncul karena tali kafannya lupa dilepas merupakan mitos yang dipercaya oleh masyarakat Indonesia entah sejak kapan dan darimana asalnya. Tak hanya bisa berbentuk pocong, seperti yang kita ketahui dalam Islam jin juga diyakini bisa menjelma menjadi apa saja. Misalnya seperti kuntilanak, jin juga bisa berwujud demikian. Yaitu berpenampilan perempuan dengan rambut panjang dan wajah yang pucat.

4. Asal usul hantu jeruk purut

Asal usul cerita hantu di Indonesia7

Menurut mitos yang beredar di masyarakat luas, hantu jeruk purut ini beredar karena kesaksian yang diceritakan oleh penjaga makam TPU Jeruk Purut. Beliau bercerita pernah melihat sosok hantu seorang pastur tanpa kepala, pada saat ia sedang berjaga malam. Menurut kesaksiannya, pastur tersebut tengah menentengkepalanya, diikuti seekor anjing hitam di belakangnya. Kejadian tersebut terjadi sudah cukup lama sekali, yakni tahun 1986. Menurut kesaksian penjaga makam TPU Jeruk Purut, sosok pastur itu seperti tengah mencari makamnya, karena makamnya berada di TPU Kristen Tanah Kusir. Sementara, TPU Jeruk Purut merupakan unit pemakaman Islam. Hingga saat ini, kabar tersebut memang masih simpang siur.Akan tetapi, tersiar kabar, jika para pencari hantu ingin membuktikan kebenaran berita ini, maka disarankan untuk datang ke TPU Jeruk Purut ini pada malam Jumat Kliwon. Syarat nya datang sendiri atau bersama teman berjumlah ganjil. Pada awalnya, kesaksian ini membuat geger masyarakat sekitar pemakaman danpada akhirnya menyebar luar bagaikan virus
Karena telah mewabah ditengah masyarakat kita lihat aksi para jin dari golongan setan menampakkan dirinya sebagai hantu jeruk purut ditengah masyarakat sebagai teror supaya mendapatkan sesajen lagi dari para kaki tangan setan yaitu dukun 

5. Asal mula kuntilanak

Asal usul cerita hantu di Indonesia6

Hantu kuntilanak digambarkan berwujud wanita berkerubut kain putih (mori/kain kafan) serta berambut panjang terurai yang selalu menutupi wajahnya yang buruk. Mereka mendiami tempat-tempat sepi yang jarang dijamah manusia serta tempat-tempat yang pernah digunakan orang mati secara tidak wajar. Misalnya gedung tua tanpa penghuni, tempat-tempat yang sering terjadi kecelakaan, kuburan tua yang angker, dan tempat-tempat lain yang sepi.
Konon dikisahkan seorang lelaki memutuskan untuk berpoligami karena istrinya tidak kunjung hamil dan mendapat keturunan. Istri pertamanya mau tak mau tentu saja harus menerima keputusan dari suaminya tersebut demi mewujudkan keinginan suaminya untuk memiliki keturunan.

Cerita berbeda ternyata terjadi setelah beberapa bulan suaminya menikah dengan wanita lain (istri muda). Keajaiban terjadi ketika istri pertama dari lelaki tersebut hamil. Singkatnya karena takut dicerai oleh suaminya istri muda dari lelaki tersebut memutuskan untuk membunuh istri tua dari suaminya dengan menyuruh orang lain.

Setelah wanita yang tengah hamil tua tersebut terbunuh konon dari dalam kuburnya muncul penampakan hantu dan disebut dengan kuntilanak , ya ceritanyanya beranak dalam kubur

6. Asal usul tuyul

Asal usul cerita hantu di Indonesia5

Dalam mitologi Nusantara, terutama di Pulau Jawa, adalah makhluk halus berwujud anak kecil atau orang kerdil dengan kepala gundul. Penggambaran lainnya yang tidak disepakati semua orang adalah kulit berwarna keperakan, bersifat sosial (dalam pengertian memiliki masyarakat dan pemimpin), serta bersuara seperti anak ayam. Tuyul dapat dipekerjakan oleh seorang majikan manusia untuk alasan tertentu, terutama mencuri (uang). Untuk menangkal tuyul, orang memasang yuyu di sejumlah sudut rumah karena tuyul dipercaya menyukai yuyu sehingga ia lupa akan tugas yang dibebankan pemiliknya.

Kejadian tuyul dipercaya berasal dari janin orang yang keguguran atau bayi yang mati ketika lahir. Karena berasal dari bayi, karakter tuyul juga seperti anak-anak: gemar bermain (seperti laporan orang melihat sejumlah tuyul bermain pada tengah malam, dsb.)

7. Asal mula wewe gombel

Asal usul cerita hantu di Indonesia4

Wewe Gombel adalah sebuah istilah dalam tradisi Jawa yang berarti roh jahat atau hantu yang suka mencuri anak-anak, tapi tidak mencelakainya. Konon anak yang dicuri biasanya anak-anak yang ditelantarkan dan diabaikan oleh orang tuanya. Wewe Gombel biasanya akan menakut-nakuti orang tua si anak atas sikap dan perlakuannya kepada anaknya sampai mereka sadar. bila mereka telah sadar, Wewe Gombel akan mengembalikan anaknya.
Menurut cerita, Wewe Gombel adalah roh dari seorang wanita yang meninggal bunuh diri lantaran dikejar masyarakat karena telah membunuh suaminya. Peristiwa itu terjadi setelah suami dari wanita itu berselingkuh dengan wanita lain. Sang suami melakukan hal itu karena istrinya tak bisa memberikan anak yang sangat diharapkannya. Akhirnya ia dijauhi dan dibenci suaminya lalu dikucilkan sampai menjadi gila dan gembel.

Disebut Wewe gombel karena kejadian ini terjadi di daerah Gombel, Semarang. Jika kita berkendaraan dari arah jatingaleh ke arah banyumanik, maka akan terlihat bekas iklan bir bintang. Di situlah konon letak lokasi wewe gombel berada. Beberapa orang menyebutkan bahwa lokasi tersebut adalah lokasi kerajaan hantu. Menurut cerita itu pula, hal itu yang menyebabkan sebuah hotel yang terletak di dalam lokasi bukit gombel menjadi bangkrut. Jika saja perlahan manusia menempati tempat itu saya yakin jin setan dan sebangsanya akan tersingkir harusnya mereka punya alam sendiri tidak perlu menempati alam manusia

8. Asal usul sundel bolong

Asal usul cerita hantu di Indonesia3

Sundel berarti Wanita jalang – Bolong berarti Berlubang. Jadi sundel bolong adalah wanita jalang atau pelacur yang meninggal dalam keadaan hamil dan melahirkan didalam kubur.

Setan ini akan membalas dendam kepada orang-orang yang telah memperkosanya dan tidak jarang, sundel bolong juga akan mencuri bayi yang baru dilahirkan itu karena dia sangat menginginkan bayi dikarenakan bayi yang dilahirkannya di dalam kubur adalah dalam keadaan mati. Maka dari itu sangatlah tidak aneh jika masih ada orang tua yang meletakan Surat Yassin atau Al-quran diatas kepala bayi ketika tidur, ini adalah untuk mengantisipasi gangguan dari sundel bolong. Astagfirullah sama saja menjadikan Alquran sebagai azzimat padahal cukup bacakan doa perlindungan alif lamming dan ayat kursi maka malaikat akan menjaga bayi tersebut dari gangguan jin setan

Setan sundel bolong memiliki ciri yang hampir sama dengan kuntilanak, namun di bagian belakang punggung sundel bolong terdapat lubang yang penuh dengan belatung. Lubang ini tercipta karena sundel bolong melahirkan anaknya lewat punggung. Lewat ciri inilah kita bisa membedakan mana sundel bolong dan mana kuntilanak.

Konon menurut cerita turun temurun,setan sundel bolong menyukai ari-ari bayi dan dia juga sangat malu dengan keadaan punggungnya yang berlubang(bolong).Maka dari itu disetiap kemunculannya sundel bolong selalu berusaha menutupi punggungnya tersebut dengan rambut yang digeraikan ke belakang.

9. Asal mula jailangkung

Asal usul cerita hantu di Indonesia2

Datang tak dijemput, pulang tak diantar apalagi makan minta ditraktir. Kalimat ini pasti sudah tidak asing lagi di dengar bukan? Kalimat tersebut merupakan bait yang terdapat dalam lirik lagu yang dipercaya sebagai lagu pemanggil arwah atau Jelangkung.

Jelangkung merupakan salah satu cara permainan tradisional nusantara untuk memanggil arwah yang cukup fenomenal, dimana jelangkung ini merupakan nama dari sebuah boneka yang terbentuk dari batok kelapa sebagai kepalanya, dan kayu yang berbentuk huruf T. 


Ketika arwah datang, prosesi jalangkung ditandai dengan adanya salah satu anggota yang memainkan jalangkung yang kerasukan arah. Prosesi jelangkung biasanya dilakukan untuk melakukan tanya jawab atau berinteraksi langsung dengan makhluk halus.
Ini hanyalah permainan pemanggilan arwah, sering kali arwah yang dipanggil tidak diantar pulang seperti bait lagunya sehingga arwah yang telah dipanggil kerap kali menghantui para pemain yang memangggilnya sampai dilakukan permainan kedua dengan mengubah baik datang dijemput dan pulang diantar

10. Asal usul banaspati

Asal usul cerita hantu di Indonesia1

Pada era 80-an sosok makhluk halus ini kerap sekali menampakkan diri dan mengganggu manusia yang sekiranya melewati atau sedang berada diwilayah dimana banaspati tersebut berada. Maka dari itu cerita banaspati sangat terkenal pada kala itu sampai diklaim sebagai setan yang bisa melukai sampai membunuh manusia karena begitu terlihat banaspati akan mengejar dan membakar manusia tersebut . Banaspati hanya berwujud bola api terbang
Saat saya masih kecil dulu banyak cerita orang yang mengaku bertarung dengan banaspati entah itu nyata atau tidak yang jelas mereka menunjukkan bekas luka bakar yah karena yang menceritakan seorang juru kunci kuburan atau orang yang dikenal punya kesaktian dikampung orang awam hanya percaya saja dan terkagum pada cerita bualan tersebut

Menurut Hikayat cerita menyebutkan bahwa setelah banapasti dibunuh oleh Nabi Khidir, ternyata raja agung Banaspati ini masih memiliki keturunan yang bernama setan kober, adapun setan kober ini hidup 500 tahun sesudah banaspati dibunuh, banyak masyarakat jawa yang mempercayai bahwa setan kober yang merupakan keturunan banaspati ini hidup di hutan panji.

Masa kejayaan setan kober ini berlangsung tepat pada zaman keemasan Majapahit, kala itu ketika ia belum memiliki kekuatan dan belum memiliki kerajaan, setan kober ini memutuskan untuk bekerja sama dengan patih gadjah mada untuk membungihanguskan para pemberontak dan berperang melawan kerajaan-kerajaan Islam termasuk kerajaan demak.

Setan kober yang merupakan keturunan Banaspati ini dikalahkan oleh pangeran Suto Wijaya, beberapa setan kober diyakini masih hidup dan mendirikan kerajaan setan dihutan panji dan wilayah lautan

11. Asal usul jenglot

Asal usul cerita hantu di Indonesia

Jenglot adalah mumi misterius yang berujud kecil dengan fisik aneh, biasanya bertampang seram, badan seperti manusia atau berpadu badan dengan ular.Walaupun berwujud dan memiliki jasad, apa sebenarnya jenglot masih sulit diungkap secara fisika dan masih sesuatu yang misteri. Berbagai penelitian telah dilakukan terhadap jenglot, termasuk memeriksa DNA. Dan hasilnya cukup mengejutkan, karena para ahli menemukan jika struktur DNA jenglot hampir sama dengan manusia. Sayangnya diklarifikasi lagi bahwa DNA yang dimiliki jenglot berasal dari darah sebagai makanan yang selalu diberikan oleh manusia guna memperpanjang kesaktian jenglot berdasarkan hasil rontgen ternyata jenglot hanyalah boneka yang tidak memiliki struktur tubuh manusia
Asal usul jenglot ada banyak sekali ceritanya mulai dari Jenglot adalah penjelmaan dari batara karang. Versi lain mengatakan bahwa sebenarnya jenglot adalah orang yang mempelajari ilmu hitam dan apabila orang tersebut mati maka dia akan menjadi jenglot. Ada juga yang percaya bahwa jenglot adalah jin sehingga dalam memberikan makannya tidak perlu memakai darah manusia, cukup dengan minyak japaron dan versi yang populer ditempat saya jenglot adalah orang yang gagal atau mati saat mempelajari ilmu ghaib padahal kesaktian nya sudah tinggi namun saat kembali kejasadnya ternyata sudah mati akhirnya tubuhnya menyusut

12. Asal usul suster ngesot

Asal usul cerita para hantu di Indonesia

Hantu Suster Ngesot dipercayai muncul pertama kali di RSU Cipto Mangunkusumo, Jakarta, karena di tempat inilah terakhir kali suster tersebut diyakini dalam keadaan hidup kemudian meninggal secara tidak wajar . Awal cerita ada seorang suster cantik yang sedang berjaga di malam hari. Seperti hari-hari biasa pada umumnya, para perawat sibuk merawat pasiennya. Salah satu kesibukan perawat tersebut adalah mengambil sampel darah pasien untuk dipemeriksakan di laboratorium.

Tidak jelas pemeriksaan apa yang dilakukan pada pasien tersebut, apakah pemeriksaan sampel darah tersebut untuk pemeriksaan malaria? Demam berdarah? Atau pemeriksaan hepatitis? Yang jelas di malam hari tersebut, suster cantik itu mengambil darah pasien untuk diperiksa di laboratorium.

Nah, pada saat mengantar sampel darah ke laboratorium suster cantik itu tiba-tiba dihadang oleh seorang dokter umum. Suasana yang sepi membuat proses penghadangan berjalan dengan sukses. Singkat cerita dari penghadangan tersebut, suster cantik itu lalu dip*er*k*osa dan akhirnya dibunuh dengan sadis. Untuk menutupi kejahatannya sang pelaku memotong kaki suster malang itu dan menguburkannya di ruangan laboratorium. Itulah sebabnya dalam kemunculannya, hantu ini selalu tampil dengan seragam suster dengan jalan yang ngesot.

13. Asal mula leak bali

Asal usul cerita para hantu di Indonesia1

Leak adalah seorang manusia yang sedang mempraktekkan ilmu hitam dan memiliki perilaku kanibalisme. Dikatakan bahwa Leak terbang sekitar mencoba mencari seorang wanita hamil untuk menghisap darah bayi atau anak yang baru lahir, untuk melengkapi kemampuan magis nya. Ada tiga Leak legendaris, dua perempuan dan satu laki-laki. Kebocoran dengan keterampilan sihir yang besar dapat berubah menjadi Rangda, ratu ilmu hitam. Leak dikatakan menghantui pemakaman, memakan mayat, memiliki kekuatan untuk mengubah diri menjadi binatang, bahkan dia berbentuk monyet dengan emas atau gigi tikus besar, sebuah bola dari api dan bahkan raksasa gundul. Dikatakan bahwa dia memiliki lidah yang sangat panjang dan taring besar.

Di siang hari ia muncul sebagai seorang manusia biasa, tapi pada malam hari kepalanya dan isi perut membebaskan diri dari tubuh mereka dan terbang di sekitar. Musuh yang kuat nya adalah Barong, karakter dalam mitologi Bali. Dia adalah raja dari roh-roh, pemimpin tuan rumah yang baik. Barong dan Rangda ada di urutan alam kosmos dan mewakili Baik dan Jahat. Baik Barong dan Rangda yang disemen dalam legenda Bali.

Legenda Leak di Bali mengacu pada sebuah drama mengerikan terinspirasi hitam sihir dengan tokoh kunci dari Calon Arang. Cerita ditulis dalam naskah menggambarkan bahwa selama pemerintahan Erlangga pada abad 11 ada janda yang disebut Calon Arang di desa Girah memiliki seorang putri cantik. Nama Putrinya adalah Ratna Manggali, yang telah mencapai perzinahan, tapi tidak ada satu di antara pemuda dari desa itu dan sekitarnya memiliki keberanian untuk pendekatan perawan. Hal ini karena ibunya diketahui memiliki pengetahuan ilmu hitam, dan dipraktekkan itu jahat, dan dengan sikap buruk itu menyebabkan banyak orang mati bahkan kebencian meningkat antara orang-orang, namun ini digunakan sebagai godaan untuk kebutuhan haus sihirnya hitam.

Reputasi buruk nya akhirnya mencapai istana, dan beberapa prajurit mengambil inisiatif dan meminta izin kepada raja untuk menghukum janda. Para prajurit menuju ke desa Girah dan menemukan tidur nya. Satu solder menyeretnya oleh rambut, tapi sayangnya dia bangun dan sekali dia kaget dia melotot dengan 2 matanya liar memancar shooting api dan dibakar tentara, yang lain mengambil beberapa langkah dari lari tapi sekali lagi mata blitz nya kebakaran membakar mereka kecuali satu solder selamat dari bulu sihir hitam jahat. Tentara ini kemudian melaporkan pengalaman mengerikan kepada raja, dan membuat raja benar-benar kesal dan kehabisan alasan untuk mengatasi masalah tersebut. Calon Arang tahu bahwa istana yang terlibat dalam tindakan skandal percobaan pembunuhan, dan ia menjadi marah tak terkendali dan menyebar kekuatan gaib jahat itu menyebabkan epidemi besar.

14. Asal mula palasik

para hantu di Indonesia

Wujud palasik yang mengerikan membuat kebanyakan orang menganggapnya sebagai hantu. Namun sebenarnya, palasik bukanlah hantu. Palasik adalah perwujudan orang yang ingin memperkuat ilmu hitamnya dengan memakan bayi yang masih ada dalam kandungan, menghisap darah bayi atau balita yang hidup, dan memakan jasad bayi atau balita yang ada di dalam kubur. Orang yang memiliki ilmu hitam palasik, memiliki ciri tak mempunyai parit antara hidung dan bibirnya.

Jika kuyang hanya kepala dan isi organ nya saja yang terbang kalau palasik sampai tubuhnya pun ikut berjalan mencari mangsa

Seperti yang sudah anda baca dari artikel diatas bahwa pada dasarnya disetiap daerah di indonesia memiliki kesamaan jenis hantu hanya saja setiap daerah juga memiliki versi ceritanya sendiri , perbedaan ini jangan lah menjadi perdebatan apalagi sampai memicu perselisihan yang jelas jin bisa menampakkan wujud menjadi apa saja yang membuat manusia takut , ingat bahwa jin dari golongan setan menganggap manusia sebagai mahluk yang lebih rendah darinya jadi membuat manusia ketakutan apalagi sampai membuat manusia menyembah kepada setan membuat mereka sangat sombong . Setan adalah keturunan iblis yang diusir dari surga , misi mereka membuat kekacauan dimuka bumi dan menyesatkan manusia apapun jenis penampakan setan yang anda temui semuanya akan terbakar saat anda bacakan Ayat suci Alquran 
Pernah melihat rumah angker ? apa yang dilakukan pemilik rumah ? mendatangkan orang pintar yang katanya juga sakti dengan berbagai azimat yang digantungkan dibeberapa sudut rumah justru membuat suasana rumah semakin panas karena pada dasarnya dukun menggunakan jin dari golongan setan untuk mengusir setan lain nya yang mendiami rumah tersebut . Setan tentu saja mau patuh dengan perintah sidukun setelah disembah atau diberikan sesaji namun pada akhirnya setan yang mendiami rumah memang telah diusir sebagai gantinya penunggu yang lebih kuat menghuni rumah tersebut jadi ya tetap saja angker
Dipanggilkan pend*t*** hanya digantungkan lonceng sambil diletakkan alkita** bib** setan tidak akan pergi dengan cara ini , ujung-ujungnya karena sipe**ta tidak mampu mengusir jin jahat yang mendiami rumah diarahkanlah oleh si pe*ta sendiri untuk memanggil peruqyah setelah dilakukan pembersihan dengan dibacakan ayat suci Al Quran termasuk pembakaran azimat dan lonceng yang justru menjadi sumber gangguan , kini rumah yang dulunya nampak begitu angker sekarang telah hilang kesan keangkeranya

Related Post