Alasan mengapa wordpress lebih beresiko ketimbang blogger

by

helmy

Alasan mengapa wordpress lebih beresiko ketimbang blogger

Selamat Datang di Blog Orang IT. Setiap platform blogging baik blogger ataupun wordpress memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Saya memiliki blog yang bernaung diblogger dan diwordpress. Tetapi saya lebih menyukai wordpress dengan segala kelebihan dan kemudahannya

Wordpress merupakan platform blogging professional berskala besar dengan basis inti PHP. Beberapa kelebihan wordpress terletak pada pluginnya juga custom tema yang mudah meski beberapa pemula bingung melihat tampilan control panel dari layanan hosting mereka. Saya tidak melarang untuk menggunakan blogger dan saya juga tidak mendeskriminasi wordpress
Semua dikembalikan kepada kenyamanan masing-masing setiap orang , kalau boleh memberikan rekomendasi .. pakailah wordpress 👌
Tetapi pengguna wordpress ternyata lebih berisiko ketimbang blogger , mengapa demikian ? simak pembahasan berikut :

1. Pengoptimalan SEO

Tidak seperti blogger , platform wordpress memiliki banyak plugin yang akan membantu terkait optimasi SEO web anda, tentunya ini akan menjadi ribet kalau ada terlalu banyak plugin yang menawarkan layanan SEO
Beberapa plugin SEO premium yang didapat secara ilegal alias nulled juga membawa dampak berbahaya bagi kelangsungan website , bukan hanya itu saja kesalahan setting pada plugin SEO menyebabkan keberadaan website anda sepenuhnya diabaikan oleh mesin pencari
Memang dalam hal SEO , otomatisasi wordpress lebih kompleks kalau dibandingkan blogger tetapi jangan terlalu banyak merubah pengaturan default jika anda masih pemula
Ada banyak faktor yang harus menjadi perhatian bagi kalangan webmaster.

Di wordpress ada banyak template gratis yang bisa anda terapkan kedalam web tetapi anda harus tetap berhati-hati karena bisa jadi, kesalahan dalam memilih tema justru menghambat situs untuk berkembang


Banyak orang menawarkan tema-tema dengan sejuta manfaat (katanya) tapi apakah menurut anda seseorang yang melakukan crack pada tema dan plugin berbayar kemudian membagikannya secara gratis tidak memiliki tujuan ?
Sudah pasti mereka memiliki maksud tertentu seperti mengubah hasil pencarian , menyisipkan backlink , merubah permalink , merusak website , menyisipkan iklan hingga membobol situs
Bandingkan dengan platform blogger yang berada dibawah penanganan google langsung , orang tidak akan mudah mendownkan situs blogger bahkan sampai komputer mereka meleduk. Dari segi keamanan sudah jelas bahwa platform blogging jauh lebih aman ketimbang wordpress

2. Masalah plugin

Berbicara mengenai plugin diwordpress memiliki banyak fungsi seperti manage konten situs , optimasi seo onpage offpage , merubah halaman amp , membuat toc hingga slide galeri gambar.
Disatu sisi keberadaan plugin sangat membantu dalam hal otomatisasi fungsionalitas yang berdampak luar biasa terhadap pengelolaan website.
Disisi lain ada beberapa resiko yang mungkin saja menanti, terlalu banyak plugin menyebabkan permintaan cpu menjadi tinggi dan berakibat pada overload , masalah lainya terkadang versi plugin terbaru akan mengganggu stabilitas plugin yang lainnya
Setiap plugin dibuat oleh pengembang yang berbeda oleh sebab itu apabila salah satu plugin mengalami crash/malfungsi/tidak cocok dengan plugin lainnya maka dampaknya cukup buruk. Anda mungkin akan kehilangan data atau terjadi error dibelakang layar yang mempengaruhi performa web
Seperti yang saya katakan diatas bahwa setiap plugin dibuat oleh pengembang yang berbeda dengan berbagai manfaat, ada kalanya beberapa plugin tidak mau bekerja sama dan saling mengambil alih fungsi
Banyak orang mengaku jatuh cinta kepada wordpress karena keberadaan plugin yang sangat membantu tetapi disisi lain plugin juga bisa membuat web menjadi kacau. Bandingkan dengan blogger yang setiap gadgednya selalu mendapatkan support dari google.
Kalaupun anda menambahkan gadged lain dari pihak ketiga , itu sangat mudah dideteksi apabila terjadi error dengan alat seperti googlepagespeed insight , webmaster search console , error data struktur dll

3. Update software secara berkala

Setiap waktu platform wordpress selalu memperbaharui enginenya untuk menutup celah bug dan merubah tampilan menjadi lebih baik. Dan pembaharuan ini terjadi begitu sering minimal terjadi sebulan sekali.
Update merupakan suatu hal yang baik karena sistem yang baru adalah hasil penyempurnaan dari sistem yang lama, platform blogger juga melakukan update meski ini jarang menyebabkan error
Masalahnya , update engine wordpress membuat beberapa template dan plugin menjadi error karena mereka sudah tidak compatible lagi. Disisi lain perubahan tampilan halaman entri juga membuat pengguna yang merasa nyaman dengan versi sebelumnya menjadi bingung
Mereka melakukan downgrade tetapi malah error karena databasenya belum diarahkan dengan benar hehe kalau membicarakan masalah update wordpress memang cukup keterlaluan karena mereka terlalu sering update

4. Ancaman malware

Platform wordpress sebenarnya sangatlah kuat dari sisi keamanannya , tapi entah mengapa seperti kata para hekel “tidak ada sistem keamanan yang benar-benar aman..” sekaligus mengungkap kejadian bahwa wordpress memiliki celah keamanan yang bisa disisipi malware berbahaya
Berikut bagaimana cara malware masuk kedalam wordpress :
> Melalui backdoor, metode backdoor alias pintu belakang dimana para hekel mendapatkan akses secara tidak biasa melalui FTP , DFTP dan WP-Admin. Biasanya serangan ini menimpa pada situs yang belum mengupdate sistem wordpressnya ke versi terbaru sehingga celah keamanan ini dimanfaatkan oleh para hekel untuk menyusup
> Drive by download , para hekel yang berhasil menyusup mencoba mengunggah suatu muatan kedalam server anda dan memunculkan peringatan bahwa web sudah terinfeksi malware berbahaya dan mereka harus menginstall antivirus buatan mereka
Dan masih banyak lagi celah bagi hekel untuk menyusup , bandingkan dengan platform blogger yang aksesnya menggunakan layanan Gmail. Sangat mustahil bisa dibobol kalau memang tidak disebabkan karena kelalaian penggunanya sendiri

5. Masalah kompabilitas

Wordpress merupakan platform yang hebat , kuat , easy dan ramah pengguna. Dalam beberapa kategori wordpress disarankan untuk jenis web artikel , download , manga , toko online , situs pemerintah , situs pendidikan dll
Tapi mereka memiliki masalah sendiri dengan kompatibilitas , tidak seperti blogger yang cukup responsive disemua perangkat sementara wordpress tidak demikian.
Tampilan halaman wordpress terpengaruh oleh koneksi internet dan kualitas provider, perbedaan ukuran layar membuat tampilan mereka sedikit berantakan lebih parah ketimbang blogger
Beberapa pengunjung terkadang melihat tampilan halaman yang berbeda disetiap perangkat dan tidak begitu mengerti mengapa hal ini terjadi, tampilan halaman mereka dipengaruhi oleh kualitas jaringan, ini karena element pembangun wordpress memiliki banyak sumber daya dari tema , plugin , hosting
Sementara blogger lebih sederhana karena sebagian besar element nya dihost langsung oleh google juga struktur element HTML murni menunjukkan bahwa mereka memiliki environtmental sebagai platform yang paling massive dibumi

6. Login tidak terbatas

Pengguna blogger hanya bisa mengelola blognya setelah memasukkan alamat gmail , yaa email mereka terintegrasi langsung dengan layanan blogger yang kebetulan masih dibawah satu naungan yang sama yakni google
Berbeda dengan wordpress bisa dilogin dari mana saja , setiap upaya login dari situs wordpress akan menciptakan bug dan ini cukup berbahaya. Meskipun upaya login dari pemanfaatan bug gagal.. tetap saja hal itu menyebabkan overload dan mungkin terupload kedalam server sehingga memudahkan aksi peretasan oleh pihak hekel

7. Tema

Template diblogger sangat terbatas sementara diwordpress ada ratusan tema gratis untuk anda pakai dengan berbagai desain pilihan yang mewah , meskipun pengguna awam tidak tau bagaimana cara mereka bekerja dan tidak memiliki kemampuan pengembangan tampilan web, itu tidak masalah
Wordpress hadir dengan menawarkan kemudahaan dalam hal pemakaian yang user friendly , pengguna tinggal melakukan drag and drop saja
Sementara untuk pengguna blogger lebih mudah melakukan customisasi tema sehingga meskipun nama temanya sama dengan yang lain tapi tampilannya berbeda 
Kebanyakan pengguna awam di internet akan menganggap web anda sama dengan yang lain kalau tampilan temanya saja sama persis , meskipun anda menggunakan tema pasaran yang terlihat professional tetap saja kesannya seperti mengcopy website orang lain
Ini berlaku baik untuk wordpress ataupun blogger, tapi secara SEO itu tidak terlalu menjadi fokus perhatian
Intinya meskipun tema blogger itu terbatas tetapi customisasinya mudah dan tidak terbatas, semua orang selalu ingin terlihat menonjol dalam sebuah kerumunan
Blogger menyediakan halaman editor HTML yang sederhana dan nampak mudah , dengan kemampuan terbatas anda bisa mengotak-atik tema untuk membuatnya nampak berbeda dengan yang lain
Menggunakan template yang mirip (dibaca sejuta umat) juga katanya tidak baik untuk search engine karena anda memiliki nilai onpage yang sama dengan yang lain, google mungkin mendistorsi hasil pencarian untuk mengoptimalkan daftar konten yang nampak berbeda
Tapi itu hanya sebatas opini, belum ada konfirmasi resmi yang menjelaskan dampak menggunakan template yang mirip terhadap SEO karena yang dinilai bukan hanya template tapi lebih kepada kualitas konten, namun tidak bisa dipungkiri kesalahan dalam menentukan template bisa menghambat SEO
Saya mengelola web yang berada di wordpress dan juga blogger , sampai sekarang masih cukup aktif mengelola keduanya . Sejauh ini saya lebih nyaman menggunakan wordpress oleh sebab itu saya jarang mengotak-atik pengaturan blogger. Terlepas dari kelebihan dan kekurangannya semua kembali pada kenyamanan
Kalau anda membuat blog sederhana dengan konten maka blogger sudah cukup dan mereka gratis kecuali domain TLD , tetapi kalau anda ingin membuat web dengan fungsi yang lebih kompleks seperti menu login , tabel , grafik , forum, kuis lebih baik kalau menggunakan wordpress

….https://www.helmykediri.com

Related Post