Cara menghadapi missed call nomor luar negeri

by

helmy

Cara menghadapi missed call nomor luar negeri
Selamat Datang di Blog Orang IT . Beberapa waktu lalu beberapa netizen mengeluhkan banyaknya missed call alias panggilan tak terjawab dengan nomor luar negeri , sebenarnya mereka ingin mengangkat telepon namun karena nomornya memiliki kode negara lain pastinya mereka membatalkan niatnya untuk menerima panggilan karena dianggap tidak penting , takut , dianggap penipu dll

Sebagian juga ada yang berani mengangkat telepon misterius dari luar negeri , namun setelah diangkat benar saja ternyata itu adalah mantan yang sering kita blokir nomor WA nya kemudian simantan membuat banyak akun WA dengan bantuan PVA phone verified active online dari situs luar negeri hehe

Jangan dianggap serius kebanyakan nomor luar negeri yang biasa saya terima berasal dari layanan saya sendiri misal paypal atau credit cards namun bagi orang yang jarang online kemungkinan berkedok penipuan karena nomor luar negeri terdeteksinya diluar indonesia atau memang penipu berasal dari indonesia yang menyamarkan identitas menggunakan nomor dengan kode negara lain untuk menjalankan aksinya .

Saran helmykkediri.com jangan pernah menuruti permintaan mereka yang meminta nomor dibalik kartu kredit atau meminta kode pin tertentu percayalah pihak bank asli tidak akan pernah melakukan hal itu 

Tips menghadapi panggilan luar negeri :

Fenomena maraknya nomor asing yang menghubungi kita baik melalui nomor sim maupun aplikasi , tapi jangan berpikir negatif berlebihan coba di ingat apakah anda punya saudara teman yang bertempat tinggal atau bekerja diluar negeri atau tidak ? lalu apakah anda aktif dalam internet berbisnis online diebay amazon paypal dll atau tidak ? apakah anda punya mantan yang sudah diblokir berkali-kali ? coba saja diangkat namun jangan memberikan data penting apapun apalagi kode OTP

Mungkin modus penipuan

Salah satu modus penipuan yang terkenal saat ini disebut one ring cell phone scam , jadi anda mendapatkan banyak sekali panggilan missed call dari nomor luar negeri dimana mereka hanya melakukan miscall selama 1-3 detik kemudian langsung menutup. Sebagai korban anda merasa kesal dan menelpon balik nah disini pulsa anda akan terpotong banyak karena melakukan panggilan keluar negeri
Potongan pulsa yang mahal nantinya akan masuk kedalam kantong para scammer , oleh karena itu jika mendapat panggilan asing sebaiknya dilihat apakah mereka niat memanggil anda atau hanya sekedar memancing dengan miscall puluhan kali agar korban menelpon balik . Beberapa kode telepon luar negeri yang sering masuk adalah +242, +261, +268, +284, +473, +664, +649, +767, +809, dan masih banyak lagi.

Solusi mengatasi panggilan nomor luar negeri

Sebenarnya dipengaturan telepon kita bisa menetapkan mana saja nomor yang harus diblokir atau dialihkan , kalau dismartphone coba gunakan aplikasi pihak ketiga untuk memblokir panggilan dari nomor tertentu bernama true caller . APlikasi ini 100% gratis dan tidak membebani cpu smartphone anda selain itu pengoperasian nya juga mudah
Aplikasi truecaller bekerja dengan memblokir setiap sms dan panggilan tidak dikenal yang dianggap sebagai spam , meski diblokir anda masih bisa menelpon atau mengirim pesan  balik melalui aplikasi ini . Aplikasi truecaller dibuat memang tujuan nya untuk mengatasi maraknya aksi teror telepon luar negeri yang akhir-akhir ini terjadi itu salah satunya

Abaikan saja

Cara selanjutnya adalah mengabaikan , jika anda mendapat panggilan telepon dari luar negeri silahkan diangkat saja siapa tau itu dari pihak penyedia hosting jika anda seorang blogger namun jika lebih mengarah kepada teror seperti missed call puluhan kali sebaiknya diabaikan saja soalnya jika anda terpancing untuk menelpon balik maka pulsa anda akan berkurang banyak sekali untuk melakukan panggilan keluar negeri . Selain itu anda juga berpotensi menjadi korban penipuan

Penipuan mengatasnamakan bank

Anda mungkin tau penipuan yang terjadi akhir-akhir ini dimana sipenelpon tertera namanya sebagai merek bank atau merek jasa tertentu dan anda sebagai client disana , parahnya sipenipu juga mengetahui nomor kartu ATM atau kartu kredit yang anda miliki dengan gaya professional ala pegawai bank mereka bicara panjang lebar soal pendataan atau verifikasi ulang kepemilikan identitas , biasanya penipu meminta 3 digit nomor terakhir kartu kredit atau yang ada dibalik kartu kredit milik anda .

Jangan pernah memberikan data apapun melalui telepon bahkan jika sipenipu mencoba konfirmasi melalui kode OTP sekali lagi jangan pernah berikan data apapun lewat telepon jika diperlukan silahkan pergi kebagian pusat dan konfirmasi mengenai hal ini . Data penting nasabah tidak pernah diminta melalui telepon dengan alasan apapun bahkan pegawai bank tidak akan berani bertanya apa sandi anda atau kode pin anda

Penipu sedang mengacak nomor

Mungkin anda masih ingat fenomena mama minta pulsa atau ibuk lagi dikantor polisi jangan telepon balik ,  para penipu mengirimkan ratusan ribu sms kenomor secara acak nah bagaimana cara mereka mengumpulkan semua nomornya ? salah satu nya dengan mencoba panggilan masuk jika nomor yang dihubungi aktif secara otomatis nomor anda akan masuk database lalu dijual untuk keperlua bisnis lain . Mungkin anda sering menerima sms tawaran promo judi domino atau agen asuransi wah menyebalkan ya tiba-tiba dapat sms spam
Demikian beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mengatasi masalah terror missed call dari nomor hape luar negeri semoga bermanfaat jika memang anda memiliki tips lain tolong tambahkan melalui kolom komentar . Bantu admin melengkapi artikel agar menjadi lebih baik dan terupdate
menghadapi missed call nomor luar negeri

Dipublish oleh http://helmykkediri.blogspot.com

Related Post