Apa Yang Terjadi Setelah Domain Expired?

by

helmy

INILAH TAHAPAN SIKLUS DOMAIN REGISTER-EXPIRED-AVAILABLE

Apa Yang Terjadi Setelah Domain Expired


Selamat Datang di Blog Orang IT . Postingan saya kali ini hanya share sedikit materi untuk pembaca setia blog orang it mengenai siklus tahapan – tahapan yang dilalui sebuah domain mulai dari saat pertama kali didaftarkan lalu expired sampai kemudian domain tersebut dilelang oleh penyedia domain dan terakhir domain tersebut  tersedia untuk didaftarkan kembali
Banyak pemula tidak mengetahui tahapan-tahapan sebuah domain , tahukan anda jika membeli sebuah domain kemudian tidak diperpanjang maka domain akan masuk dalam status expired artinya pemilik masih bisa memperpanjang domain tersebut sampai batas waktu yang ditentukan jika melewati batas waktu maka domain akan dilelang dengan harga 10x lipat dari harga aslinya karena domain bekas ini banyak diburu oleh pakar SEO untuk keperluan backlink PBN dan biasanya lamanya domain dilelang ini tergantung dari kualitas domain sendiri

Maka dari itu jika anda membeli sebuah domain dan sudah memiliki banyak backlink yang bagus sebaiknya anda membaca postingan saya mengenai tahapan domain mulai dari pembuatan sampai expired lalu tersedia kembali tentunya butuh waktu bertahun-tahun ya kalau di blogger sendiri kita kenal dengan istilah blog zombie artinya link yang dulu dihapus bisa didaftarkan kembali
Inilah siklus tahapan domain dari awal pembuatan sampai tersedia kembali untuk didaftarkan
Apa Yang Terjadi Setelah Domain Expired

Dari gambar diagram diatas merupakan tahapan proses sebuah domain mulai dari pertama kali pendaftaran lalu melewati beberapa tahap sampai domain tersebut tersedia untuk didaftarkan kembali saya pecah jadi beberapa penjelasan 
1. Registered 1-10 tahun
Anda bisa membeli sebuah domain dengan jangka waktu 1-10 tahun lamanya sekaligus , namun beberapa domain pemerintahan seperti coid, goid , webid , orid dll maksimal hanya untuk 1 tahun saja itupun dilengkapi dengan data yang jelas berupa scan identitas diri untuk pendaftaranya pertama kali.
Saat domain sudad lewat masa berlakunya otomatis akan ada email pemberitahuan dari penyedia domain yang memberitahukan bahwa domain anda akan segera berakhir atau masuk dalam tahapan expired domain sebaiknya segera anda perpanjang / renew dengan cara manual melalui pembayaran atau jika tidak mau repor cukup aktifkan saja pembayaran otomatis agar jika domain sudah tenggang otomatis akan mengambil uang disaldo paypal anda sesuai harga standartnya
2. Graced Periode 45 hari
Ini merupakan masa domain sudah berakhir pembayaranya dan penyedia akan menonaktifkan domain tersebut . Kebanyakan orang beranggapan ketika masuk tahap ini domain bisa didaftarkan secara publik oleh orang lain padahal anggapan mereka salah dan tidak secepat itu juga 
Pada tahap ini pun sebenarnya nama domain masih tersedia dipanel kita , anda bisa melakukan regiter perpanjangan dengan biaya tetap tanpa ada tambahan apapun biasanya pada tahap ini kita diberikan batas waktu 45 hari jika tidak dibayar maka domain akan hilang dari panel kita
3. Redemption Period 30 hari 
Ketika melewati masa grace domain masih bisa anda perpanjang namun dengan biaya tambahan charge pada masa ini biasanya tenggatnya sampai 30 hari 
Pihak penyedia domain memiliki hak untuk melelang domain untuk dimiliki oleh orang lain dengan harga biasanya 10x lipat tergantung kualitas domain dilihat dari peringkat dan backlinknya , pemilik domain asli tetap bisa membeli domain nya namun dengan biaya lelang
Umumnya biaya untuk menebus domain charger yang dilelang berbeda-beda dan batas waktunya pun juga berbeda tergantung kualitas domain yang dilelang  , pada tahapan ini banyak sekali orang berebut domain expired untuk keperluan optimasi SEO maupun PBN jadi anda harus mengeluarkan biaya lebih jika mau menebus domain anda lagi
4. Pending delete 5 hari
Jika domain masuk pada tahap ini kita sudah tidak bisa mendapatkanya kembali dalam artian penyedia domain akan melakukan penghapusan domain ini pada system mereka
Namun anda masih bisa menghubungi penyedia untuk mendaftarkan kembali domain ini namun tetap saja dengan biaya tambahan yang lebih murah ketimbang tahap redemption agar domain anda masuk dalam status available
Jika domain anda bagus seharusnya sudah laku keras pada tahap pelelangan jadi hanya kemungkinan kecil saja domain anda bisa masuk tahap ini dan memiliki status available
5. AVailable tersedia
Pada tahapan ini domain sudah bisa didaftarkan oleh semua orang karena tersedia secara public , anda bisa mendaftarkan kembali domain ini tanpa biaya tambahan sama seperti ketika anda mendaftar domain baru
Nah itulah tahapan domain mulai dari awal pembuatan sampai dihapus lalu tersedia kembali , dengan mengetahui siklus domain diharapkan anda membuat perencanaan untuk memperpanjang domain anda sebelum benar-benar diambil oleh orang lain

Demikian postingan saya mengenai siklus domain register expired availabel semoga bermanfaat jika ada koreksi silahkan saja , kemungkinan kecil domain yang sudah dihapus oleh sistem tidak akan bisa didaftarkan lagi butuh waktu sampai 2-3 tahun untuk domain saya yang blog satunya tersedia untuk didaftarkan kembali ( lelangnya kelamaan sih ) 

Related Post