Bahaya menggunakan charger smartphone sembarangan

by

helmy

EFEK MENGGUNAKAN CHARGER YANG TIDAK SESUAI SMARTPHONE

Charger2BPalsu Bahaya menggunakan charger smartphone sembarangan

Selamat Datang di Blog Orang IT . Setiap Gadget tentunya memiliki fitur dan tentunya memiliki daya kapasitas baterai yang berbeda – beda pula tergantung typenya, semakin besar kapasitas baterai yang digunakan maka akan semakin lama pula proses charggingnya akan tetapi berbeda untuk jenis smartphone yang memiliki fitur khusus yaitu ” Fast Chargging ” pada bawaan sistem smartphone itu sendiri.

Anda mungkin pernah menggunakan charger smartphone milik orang lain atau teman anda. charger ini sering digunakan walaupun mereknya berbeda, namun karena memiliki ujung colokan dan port yang sama dengan ponsel anda maka charger bukan asli atau charger yang tidak sesuai dengan spesifikasi ini tetap digunakan.

Malam ini Blog Orang IT akan berbagi informasi mengenai efek jika asal menggunakan charger smartphone yang bukan bawaan asli smartphone itu sendiri atau menggunakan charger smartphone sembarangan yang tidak sesuai dengan kapasitasnya, Berikut ini efek jika asal Menggunakan charger smartphone:

1. Daya suhu ponsel menjadi tidak wajar.
Perlu anda ketahui jika asal menggunakan charger smartphone yang bukan bawaan dari smartphone itu sendiri biasanya akan berefek pada daya suhu ponsel itu sendiri.

2. Baterai akan cepat rusak.
Efek asal menggunakan charger tentunya akan berdampak buruk pada baterai smartphone itu sendiri, bisa saja baterai menjadi cepat kembung karena suhu ponsel yang terlalu berlebihan.

3. Merusak touch screen/layar sentuh.
Bisa anda lakukan pengujian pada sebuah ponsel yang dicas menggunakan charger yang berbeda dari seharusnya, anda bisa lihat saat anda menyentuh layar ponsel anda saat dicas menggunakan sembarangan charger. Pastinya sensor touch pada ponsel akan tidak karuan.

4. Ponsel akan restart sendiri.
Hal ini yang tidak baik bagi smartphone, mungkin anda pernah mengalami smartphone android anda yang suka restart sendiri, bisa jadi ini karena efek penggunaan berlebihan ataupun asal menggunakan charger.

5. Terjadi konsleting listrik saat chargging.
Hal ini adalah efek yang paling berbahaya bukan cuma untuk smartphone akan tetapi juga bagi diri sendiri dan orang disekitar. Saya pernah mengalami sendiri saat asal menggunakan charger, Charger yang Saya gunakan hangus terbakar.

Cukup sampai disini dulu ya pembahasan mengenai efek jika asal menggunakan charger smartphone, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda.

Baca juga : Tips merawat smartphone agar awet

Related Post