Membuat Background Gambar Menjadi Transparan Secara Online

by

helmy

Blog Orang IT – Mengedit gambar dengan menghilangkan background alias mengubahnya menjadi berlatar belakang transparan, sangat dibutuhkan dalam kondisi tertentu. Terutama bagi mereka yang sedang bekerja di ranah editing. 

Saat ini sudah banyak layanan website online yang menyediakan layanan gratis untuk membuat background gambar menjadi transparan secara online dan cepat yang bisa Anda gunakan dengan sangat mudah. Jadi, Anda bisa menggunakan sepuasnya. 

Bagi Anda para editor pemula, tak perlu khawatir karena cara ini sangat mudah untuk dilakukan siapa saja. Anda tak perlu repot – repot menginstal aplikasi, tinggal buka browser melalui komputer dan menyediakan jaringan internet yang memadai, proses editing pun sudah bisa dilakukan. Yang perlu dipahami, cara ini hanya bisa dilakukan jika ada jaringan internet saja ya.

Cara ini banyak dimanfaatkan oleh para editor pemula, terlebih lagi bagi mereka yang tak paham betul cara mengoperasikan aplikasi di Desktop seperti Corel Draw maupun Adobe Photoshop yang dianggap sulit untuk dipahami.

Daftar Situs Editing Online untuk Membuat Background Gambar Menjadi Transparan

Sebagai referensi, di bawah ini terdapat beberapa situs editing online yang bisa Anda gunakan untuk membuat gambar menjadi transparan. Apa saja itu?

1.Lunapic.com

hapus background dengan lunapic

Lunapic.com bisa Anda akses melalui situs https://www1.lunapic.com/editor/. Pada halaman utama dari Lunapic.com, terdapat dua cara pengunggahan gambar yang disediakan. Pertama, bisa Anda manfaatkan fitur tombol uplod berwarna biru. Kedua, dengan menempelkan URL gambar pada kolom yang disediakan pada halaman home page dan klik Go.

Sebagai informasi, Lunapic.com menyediakan berbagai fitur editing gambar yang cukup lengkap dan terbagi menjadi tiga kategori antara lain :

Editing Tools

Crop Image

Transparent

Paste / Blend

Add Text

Drawing Tools

Effects and Filter

Black and White

Color Change

Add Borders

Country Flags

200+ More Effects

Art Effects

Sketch

Fairy

Picasso

Watercolor

More Art

Cara membuat background gambar menjadi transparan menggunakan Lunapic.com antara lain :

Unggah foto menggunakan button upload atau menempelkan URL gambar.

Pilih kategori Editing Tools.

Pilih Transparent.

Silahkan klik bagian background yang ingin dihapus.

Tak butuh waktu lama, background pun akan segera menghilang.

Jika gambar memiliki lebih dari satu warna background, lanjutkan dengan klik edit dan ulangi langkah di atas.

2.Zyro.com

hapus background dengan zyro

Untuk menggunakan situs web gratis ini, Anda bisa mengunjungi https://zyro.com/id/tool/hapus-background. Pada halaman utama situs web Zyro.com, Anda akan langsung disambut dengan tulisan yang lumayan besar “Hapus Background Foto Online”.

Caranya pun sangat mudah, di bagian bawah tulisan “Hapus Background Foto Online” terdapat button upload gambar berwarna putih yang bisa langsung Anda gunakan untuk mengunggah gambar. Format gambar yang didukung adalah JPEG dan PNG.

Cepat atau lambatnya proses pengunggahan gambar, tergantung dengan kualitas jaringan internet yang tersambung dengan perangkat Anda. Setelah gambar berhasil terunggah, secara otomatis gambar tersebut ditampilkan tanpa menggunakan background. 

Meski background gambar yang ingin Anda hilangkan memiliki beberapa macam warna, namun dari segi proses tak perlu dilakukan secara berulang – ulang seperti halnya Lunapic.com. Zyro.com terbukti menyediakan layanan gratis yang lebih cepat.

Gambar yang sudah jadi, akan ditampilkan di bawah tulisan Backgroud berhasil terhapus. Kemudian Anda bisa langsung mengunduhnya melalui fitur unduh berupa button berwarna hitam yang berada di bawah gambar. Silahkan klik saja, gambar tanpa background pun sudah siap Anda gunakan untuk aktivitas editing lebih lanjut.

Sebagai informasi tambahan, Zyro.com merupakan layanan editing gambar gratis yang disediakan oleh perusahaan server ternama Hostinger.

Baca juga: Mengganti background foto dengan paint

3.Situs Remove BG

hapus backgroud gambar dengan removebg

Situs ini juga menyediakan layanan hapus background gambar gratis yang bisa Anda kunjungi di https://www.remove.bg/

Setelah berhasil sampai pada halaman utama, Anda bisa langsung mengklik button “Upload Image” berwarna biru atau langsung paste gambar yang sudah Anda copy sebelumnya. Uniknya lagi, tanpa ada kolom khusus, paste dimana saja pada halaman utama sama saja seperti Anda sedang mengupload, atau bisa juga menggunakan tombol CTRL + V pada keyboard. Beberapa saat kemudian, gambar dengan status original akan berubah menjadi “Removed Background” dan bisa langsung Anda unduh. Untuk kualitasnya pun terdapat beberapa pilihan hingga kualitas HD. 

Jika Anda ingin mengubah background menjadi lebih estetik, pada bagian bawah fitur download terdapat tulisan kecil “Add Design” dengan beberapa pilihan hasil gambar yang sudah diedit otomatis oleh sistem. Bisa nih Anda juga manfaatkan fitur ini, untuk mendapatkan hasil editan dengan background ciamik tanpa harus repot.

4.FocoClipping

Layanan hapus background gambar gratis yang disediakan oleh FocoClipping menawarkan hasil edit dengan kualitas HD. Penggunaannya pun sangat mudah seperti beberapa situs sebelumnya. Silahkan langsung kunjungi ke alamat situs https://www.fococlipping.com/.

Pada halaman utama, Anda langsung disambut dengan tulisan Remove Background Online yang tampak dominan. Ini artinya, situs tersebut memang menawarkan layanan utama remove background. Untuk mengunggah gambar, terdapat tiga pilihan  cara yang bisa Anda lakukan yakni dengan klik “Drop A File, Upload Image atau CTRL + V”

Setelah selesai mengunggah gambar tersebut, Anda akan melihat tampilan foto original di bagian kiri dan tampilan hasil edit gambar di bagian kanan. Hasil editing pun bisa diolah lagi dengan memanfaatkan fitur crop, shadow dan lainnya untuk mendapatkan hasil yang lebih baik sebelum mendownloadnya.

5.Situs Icons8.com

Menggunakan situs icons8.com (https://icons8.com/bgremover) juga tidak jauh berbeda dengan situs sebelumnya. Pada halaman utama, Anda bisa menggunakan fitur “Drop or Paste Image Here atau Browse” dengan format gambar yang didukung adalah JPG dan PNG. 

Sayangnya, untuk versi gratisan icons8.com hanya memberi kesempatan 3 kali edit saja, selebihnya Anda harus upgrad ke versi berbayar. Setelah hasil editing muncul, Anda bisa mendownload dan menggunakan fitur share. Jika dibandingkan dengan situs – situs sebelumnya, icons8.com bisa dikatakan tidak lebih baik, karena masih menunjukkan hasil edit yang kasar pada tepi – tepi gambar di sudut tertentu. Jadi masih harus melakukan finishing lagi karena tampak tidak rapi.

Situs Berbayar dengan Kualitas dan Fitur Lebih Baik

Untuk mendapatkan hasil yang lebih profesional, terdapat rekomendasi situs online yang disediakan oleh Canva salah satu penyedia layanan populer yang banyak digunakan para seniman kreatif. Anda bisa mengunjunginya di alamat situs https://www.canva.com/id_id/fitur/gambar-transparan/.

Oh ya, di marketplace seperti shopee unlock fitur berbayar canva hanya Rp.1000 perak.. itu menambahkan user akun anda sebagai murid atau bagian dari pekerja profesional
Oleh helmykediricom

Related Post