Ide Konten Youtube Untuk Pemula Tanpa Menampilkan Wajah

by

helmy

Blog Orang IT – Pada artikel kali ini Saya akan memberi tips dan tutorial seputar konten youtube, pasti kalian sering melihat youtuber-youtuber besar dan kalian kepikiran ingin menjadi seperti mereka entah itu untuk membahagiakan orang tua ataupun membuktikan pada mantan kalian bahwa kalian itu bisa sukses, hehe canda dikit boleh kan. 

Ide Konten Youtube Untuk Pemula Tanpa Menunjukan Wajah

Mungkin karena hal inilah kamu memutuskan untuk menjadi seorang youtuber agar bisa terkenal dan dikenal, mendapatkan uang dan mempunyai banyak fans. Karena seperti yang kita tahu penghasilan dari youtube itu sangat menjanjikan, jika kita serius berkecimpung menjadi konten creator. 

Namun permasalahan utamannya adalah banyak dari kalian yang gak pede berbicara di depan kamera, atau malu jika harus memunculkan muka kalian dalam video youtube. Nah untuk menjawab semua permasalahan tersebut kakak sudah menyiapkan ide-ide konten youtube untuk pemula tanpa menunjukan wajah, pokoknya cocok banget buat kalian yang pemula dan pemalu. 

Konten yang akan kakak bahas kali ini pangsanya bukan hanya untuk Negara Indonesia saja lho, namun ini juga cocok buat kalian yang ingin menarik views dari Negara luar, dan tentunya menjadi seorang youtuber sukses tanpa menampilkan wajah bukan hanya impian lagi, karena untuk sekarang banyak sekali youtuber yang telah membuktikan hal ini, mulai dari youtuber Indonesia maupun youtuber luar negeri. Kakak berharap artikel kali ini dapat membantu kalian untuk berkarya di youtube ataupun menjadi seorang youtuber yang professional. Nah berikut konten-konten nya.

1. Review Film

Konten Youtube tanpa menampilkan wajah yang kakak rekomendasikan pertama adalah review film, konten ini hanya berisi suara kalian yang menceritakan kembali film yang sudah kalian tonton dan tentunya melalui sedikit editing untuk menghindari copyright. 

Konten review film ini sangat banyak diminati oleh penonton youtube sekarang ini, karena dalam masa pandemi ada banyak orang yang mencari hiburan, tentunya orang-orang lebih memilih menonton review film yang hanya berdurasi kurang lebih 15 menit daripada harus menonton film aslinya yang berdurasi sangat panjang. 

Untuk membuat konten review film kalian harus terlebih dahulu memahami tentang values dan creative common, nah perlu diingat jika kalian ingin membuat review film yang kalian ambil dari film aslinya jangan sampai kalian mengambil lebih dari 3 detik, jadi kalian ambil bagian bagian cuplikan yang menurut kalian menarik saja kemudian dubbing dengan suara kalian. 

Tipsnya adalah silahkan kalian tonton di youtube,  channel-channel yang sudah membuat konten seperti review film contohnya IQ7,  Bang Juned atau masih banyak lagi yang lainnya,  lalu kalian pelajari bagaimana mereka bisa lolos dari copyright.

Penghasilan Konten Review Film

Untuk penghasilan dari konten review film ini kakak contohkan dari channel  yang sudah besar, seperti channel IQ 7, dari data yang kakak lihat channel IQ7 bisa menghasilkan sampai Rp 233,425,500 jt dan menurut kakak ini gila banget sih, karena dengan hanya mereview sebuah film channel ini bisa menghasilkan ratusan juta rupiah. Nah bagaimana setelah melihat penghasilannya apakah kamu tertarik untuk membuatnya? 

2. Konten Game Play Mobile Legends

Untuk ide yang kedua ini adalah konten bermain game mobile legends, kak kok konten gameplay sih kan aku belum jago main gamenya? Malu lho kak sama pro player diluar sana yang lebih jago? 

Tenang, konten game play ini tuh gak harus nampilin gameplay kalian, kalian bisa menggunakan game play dari pro player untuk di edit abis itu di upload deh ke youtube. Loh emang boleh kak kita mengupload game play orang lain? Boleh kok tenang aja asal videonya belum pernah di upload ke youtube, cara ini bisa kalian gunakan. 

Cara dapetin videonya bagaimana kak? Mudah kok jika kalian player mobile legends pasti kalian tau dong kalau di mobile legends itu ada riwayat mainnya nah kalian tinggal ambil videonya lalu kalian edit sebagus mungkin. Konten seperti ini pun bisa menghasilkan banyak views dan subscriber lho, karena untuk saat ini banyak orang yang bermain mobile legends, dan ini merupakan kesempatan bagi kalian yang mau membuat konten tanpa wajah ini.

Penghasilan Konten Game Play Mobile Legends

Untuk penghasilan kakak mencontohkannya dari channel Axe Mobile Legends, menurut data yang kakak lihat penghasilan dari Axe Mobile Legends ialah  Rp 84,882,000 jt per bulan, bagaimana apakah kalian tertarik?

Baca juga: Software untuk clone data disk dengan mudah

3. Konten Origami

Untuk konten yang ketiga ini adalah konten origami, kok konten origami sih kak? Kan aku gak bisa buatnya? Meskipun kalian tidak bisa, kalian bisa tuh melihat video-video yang sudah ada di youtube dan kalian ikutin langkah langkahnnya, setelah itu buat videonya versi kalian lalu upload deh ke youtube, mudah bukan? 

Nah untuk konten origami ini kakak menyarankan kalian untuk menarik views dari luar negeri, karena penghasilan di Indonesia dan luar negeri itu sangat berbeda. Peminat konten origami pun sangat banyak loh diluar negeri, jado kalian tinggal buat judul dan deskripsinya dalam bahasa Inggris agar youtube merekomendasikan video kalian ke orang luar negeri.

Penghasilan Konten Origami

Untuk penghasilan dari konten origami ini adalah sekitar Rp 7,214,970 jt per bulan. Kok kecil kak? Hmm emang sih kecil jika kita bandingkan dengan konten-konten sebelumnnya namun perlu kalian tahu kalau konten seperti ini hanya berdurasi sekitar 2 menit jadi kalian pun tidak terlalu susah membuatnya. Ingat ya penghasilannya akan naik seiring dengan berkembangnnya subscriber dan views kamu. Bagaimana apakah kamu tertarik membuat konten seperti ini?

4. Konten Comparisons

Apa sih konten comparisons itu? Jadi konten comparison adalah sebuah video yang menampilkan data dari yang terkecil hingga yang terbesar contohnya harga mobil termurah sampai termahal 202-, nah konten seperti ini pun sangat mudah loh untuk kalian buat, mudah darimana kan data data nya susah dapetnya kak? 

Kata siapa, di zaman sekarang ini sangat mudah untuk kita mendapatkan sebuah informasi, jadi gak ada alasan lagi ya.

Penghasilan Konten Comparisons

Untuk penghasilannya pun sangat menjanjikan loh, kakak akan contohkan dari salah satu channel di youtube yang telah sukses membuat channel seperti ini. penghasilan perbulannya yaitu Rp 31,123,400 jt. Bagaimana apa kalian tertarik??

5. Konten Menggambar

Nah untuk kalian yang mempunyai hobi menggambar, jangan sia-siakan bakatmu begitu saja, karena dari menggambar saja kita sudah bisa menghasilkan uang dari youtube, jadi kalian hanya menggambar saja terus kalian videoin,  terus tambahkan backsound agar videonya lebih hidup, setelah itu upload deh ke youtube.

Penghasilan Konten Menggambar

Untuk penghasilan dari konten menggambar perbulannya adalah Rp 11,204,424 jt dan akan bertambah seiring berkembangnya views dan subscriber. Jadi tunggu apalagi ayo manfaatkan hobi kamu untuk bisa menghasilkan uang!!.

Nah itu tadi merupakan konten apa saja yang cocok buat youtuber pemula terutama buat kamu yang malu memperlihatkan muka di depan kamera, ingat ya jika kalian sedang memulainnya jangan pernah menyerah ditengah jalan karena segala sesuatunya itu tidak ada yang instan (nurpaujiana)

www,helmykediricom

Related Post