15 Cara memperbaiki bluetooth laptop error

by

helmy

Selamat Datang di Blog Orang IT. Bluetooth merupakan salah satu media transfer data yang saat ini cukup populer karena dianggap mudah, praktis dan lebih efisien tanpa menggunakan internet maupun kabel data. 
Melalui sinyal frekuensi bluetooth yang dipancarkan oleh kedua perangkat, masing-masing perangkat bisa terhubung satu sama lain dimana yang satu bertindak sebagai penerima/receiver dan satunya lagi bertindak sebagai pengirim/sender
Pada awal kemunculannya dulu, fitur bluetooth hanya disematkan pada perangkat handphone sebagai pengganti infra-red, kalau penggunaan infrared dulu kedua hp harus ditempelkan sedangkan penggunaan bluetooth bisa melakukan transfer data dengan jarak maksimal 10 meter. 
Seiring dengan perkembangan zaman, fitur bluetooth juga disematkan pada perangkat komputer ataupun laptop, bahkan beberapa smartphone keluaran terbaru juga masih menyematkan fitur bluetooth

Dengan adanya bluetooth, fasilitas transfer data menjadi lebih mudah karena tidak memerlukan kabel data dan internet, tentu saja munculnya bluetooth bukan tanpa masalah, beberapa pengguna mengeluhkan alasan mengapa bluetooth tidak bisa mengirim dan menerima file atau malah tidak bisa diaktifkan.
Oleh sebab itu dalam postingan kali ini, helmykediri akan mengulas penyebab dan cara mengatasi bluetooth laptop yang error dengan cepat dan mudah
Error pada bluetooth biasanya memunculkan sebuah notifikasi atau pesan yang dapat kita gunakan sebagai pengidentifikasi mengapa bluetooth kita tidak bekerja sebagaimana mestinya. 
Berikut adalah pesan error dan penyebab bluetooth tidak berfungsi pada laptop :
Pesan : “Bluetooth device not found. Please verify that your Bluetooth device is properly connected and turned on
Maksud : Error ini sering terjadi pada pengguna windows XP (terbaru) dan windows vista karena kedua sistem operasi windows ini secara default pada instalasinya telah dibekali driver bluetooth bawaan sistem (built-in) sehingga tidak menginstall driver langsung dari perangkat bluetooth anda
Pesan : “This device is not configured correctly. (Code 1)
Maksud : Penyebabnya dikarenakan driver bluetooth belum terinstall atau corrupt/rusak/ada file yang hilang akibat terinfeksi virus
Pesan : “This device cannot start. (Code 10)
Maksud : Anda menggunakan versi driver bluetooh yang terbaru misal laptop anda menginstall Qualcomm Atheroes Bluetooth 4.0 sementara si penerima menginstall driver bluetooth bawaan yang masih versi 2.0
Pesan : “Bluetooth file transfer not completed windows was unable to transfer some files An invalid argument was supplied. Try again, click the back arrow
Maksud : Ini terjadi karena service bluetooth tidak berjalan pada laptop anda, entah diblokir Antivirus atau drivernya corrupt
Selain pesan error yang saya sebutkan diatas, ternyata masih banyak lho pesan error lainnya yang tersembunyi. Anda tidak tau apakah file yang dikirim sudah berhasil atau belum karena ternyata perangkat device kita tidak bisa mengirim file atau malah tidak terdeteksi akibat error
Bluetooth terkadang juga tidak menampilkan pesan error apapun sehingga sulit menentukan bagaimana memperbaiki masalah error pada bluetooth. Berbicara mengenai faktor penyebab error bluetooth kalau dijabarkan sebenarnya sangat banyak itu meliputi error karena infeksi malware dan virus berbahaya, pengaturan service bluetooth pada komputer tidak sengaja dimatikan, service bluetooth diblokir oleh Antivirus, perangkat bluetooth bermasalah dan sebagainya

Cara mengatasi bluetooth laptop error

Berdasarkan pengalaman dan referensi yang saya baca-baca di internet, saya telah merangkung beberapa tips trik memperbaiki bluetooth yang tidak bisa digunakan untuk mengirim file dengan mudah

1. Jalankan service bluetooth secara manual

Berikut langkah-langkah menjalankan service bluetooth secara manual dari sistem windows:
a) Buka jendela run (Windows+R) lalu ketikkan perintah services.msc atau bisa juga mengetikkan perintah tersebut pada kolom pencarian (windows+F)
b) Setelah itu akan terbuka jendela service yang menunjukkan daftar konfigurasi service pada windows yang berjalan secara manual atau otomatis, dibagian kolom status juga terdapat keterangan apakah service tersebut saat ini sedang berjalan atau tidak
c) Silahkan cari service bernama “Bluetooth Support Service” disana ada keterangan startup type manual, artinya bluetooth baru akan dijalankan setelah dimulai secara manual sementara statusnya sedang tidak berjalan. Klik 2x pada service tersebut
 

Jalankan service bluetooth secara manual
d) Pada tab general, dibagian service status klik tombol “start” atau kalau klik tombol “stop” lalu klik tombol “start” untuk memulai ulang service. Terakhir tekan apply untuk menerapkan perubahan, dan tekan OK untuk menyimpan pengaturan
 

Jalankan service bluetooth secara manual2
e) Pada bagian startup type biarkan saja manual atau anda rubah ke otomatis dan reboot ulang windows, jadi setelah masuk jendela windows maka service bluetooth ini secara otomatis akan dijalankan
Sampai disini seharusnya perangkat bluetooth anda bisa digunakan untuk mengirim dan menerima file dari laptop lain, kalau belum berhasil juga ikuti langkah “e” yaitu mereboot ulang windows dengan syarat bagian startupnya telah dirubah menjadi otomatis. 
Apabila masalah error bluetooth belum terselesaikan juga tidak perlu merasa panik, coba ikuti cara selanjutnya

2. Install ulang driver bluetooth ke versi terbaru

Jika cara pertama yaitu menjalankan service bluetooth secara manual masih belum bisa menyelesaikan masalah anda, menurut saya kesalahan terdapat pada driver bluetooh entah itu corrupt/rusak/tidak compatible dan sebagainya
Coba download driver bluetooth versi terbaru langsung pada website official vendor laptop masing-masing (Toshiba, Acer, HP, Lenovo, Apple dsb)
Berikut adalah daftar nama driver bluetooth yang ada pada laptop supaya anda tidak salah download :
• ALPS Integrated Bluetooth Device
• Belkin Bluetooth Adapter
• Generic Bluetooth Radio
• Alps Bluetooth USB Adapter
• Blutonium BCM2035 Bluetooth 2.4 GHz Single Chip Transceiver
• IBM Integrated Bluetooth II
• USB Bluetooth Device
• CSR Nanosira
• GVC Bluetooth Wireless Adapter
• FIC Bluetooth Wireless Adapter
 
Cara mencari driver bluetooth untuk pengguna laptop Toshiba:
I. http://www.acer.com/ac/en/US/content/drivers = Download Driver Laptop Acer
II. https://support.dynabook.com/drivers = Download Driver Laptop Toshiba
III. https://www.asus.com/id/ = Download Driver Laptop Asus
IIII. https://support.lenovo.com/co/id/ = Download Driver Laptop Lenovo
a) Buka situs resmi vendor toshiba https://support.dynabook.com/drivers
b) Masukkan nomor model laptop atau serial number atau merek laptop lalu klik GO
 

Install ulang driver bluetooth
c) Cari driver laptop anda, gunakan shortcut (CTRL+F) lalu ketikkan Bluetooth dan download driver (perhatikan tanggal update pastikan yang terbaru)
Install ulang driver bluetooth2
d) Sebelum menginstall driver terbaru, anda harus menguninstall driver yang lama agar tidak terjadi crash/konflik antara driver yang lama dengan driver yang baru.
e) Uninstall driver lama melalui Control panel > uninstall a program atau melalui device manager > klik kanan pada driver bluetooth > pilih uninstall
f) Setelah menginstall driver terbaru, reboot ulang komputer anda

3. Update driver bluetooth melalui device manager

Driver bluetooth bawaan perangkat biasanya masih versi 1.0 sementara driver bluetooth yang terinstall di laptop teman anda sudah versi terbaru 4.0 sehingga konektivitas diantara keduanya tidak mungkin bisa dilakukan. 
Cobalah untuk mengupdate driver bluetooth ke versi terbaru melalui device manager, berikut caranya;
a) Klik kanan This PC/My Computer lalu pilih “Manage”
b) Arahkan pada fitur “Device Manager” lihat pada jendela sebelah kanan
c) Klik kanan pada driver bluetooth > pilih update driver software > search automatically for update driver software
 

Update driver bluetooth
d) Nantinya sistem akan mengecek terhadap driver versi terbaru di situs resminya apakah tersedia atau tidak. Jika tersedia maka proses download dan install driver akan berjalan dengan otomatis

4. Cek pengaturan discoverable bluetooth

Alasan mengapa device bluetooth anda tidak terdeteksi mungkin disebabkan oleh masalah sepele lainnya. Coba cek pengaturan discoverable bluetooth apakah sudah aktif atau belum. Meskipun anda menjalankan service bluetooth kalau pengaturan discoverablenya nonaktif berarti perangkat bluetooth anda tidak akan terlihat oleh perangkat lain
Begini cara memeriksa pengaturan discoverable bluetooth pada laptop:
– Untuk pengguna windows 8 atau 8.1 tinggal arahkan kursor ke pojok kanan atas/pojok kanan bawah hingga muncul menu setting. Bisa juga membuka PC Setting dari kolom pencarian
– Masuk ke PC and device > bluetooth > dibagian discovered by bluetooth device > nyalakan menjadi ON
Cek pengaturan discoverable
– Bisa juga melalui Control panel > device and printer > bluetooth setting > rubah pengaturan discovery atau visibilitynya menjadi aktif
– Buka tab option, pastikan ke tiga pengaturan penting ini dicentang :
Cek pengaturan discoverable2
Allow bluetooth devices to find this computer

Allow bluetooth devices to connect this computer

how the bluetooth icon in the notification area
Selesai, sampai disini seharusnya masalah anda sudah berhasil teratasi

5. Reinstall ulang driver bluetooth

Cara selanjutnya adalah melakukan reinstall pada driver bluetooth, beberapa orang mengklaim bahwa trik ini cukup jitu dalam mengatasi adapter bluetooth yang tidak terdeteksi
Anda tidak perlu khawatir karena hardware bluetooth secara default telah dibekali driver versi aslinya. Reinstall driver mampu mengatasi berbagai masalah driver error akibat corrupt, crash, konflik, virus dan sebagainya
– Buka This PC klik kanan > manage > masuk dibagian device manager > bluetooth > klik kanan pada driver bluetooth dan pilih “Uninstall” (jika ada lebih dari  driver silahkan diuninstall semuanya) 
 

Reinstall ulang driver bluetooth
– Selanjutnya pada driver bluetooth klik kanan pilih “Scan for new hardware setting…” > biarkan driver menemukan dan menginstallnya secara otomatis
Reinstall ulang driver bluetooth2
– Restart laptop, biarkan adapter bluetooth terdeteksi secara manual dan berjalan normal kembali

6. Disable-Enable pengaturan adapter bluetooth

Saya kurang tau bagaimana ini bisa terjadi, mungkin karena tidak sengaja mendisable adapter bluetooth atau karena ulah virus sehingga pengaturan windows berubah. Jika adapter driver dalam keadaan terdisabled maka bluetooth tidak bisa digunakan untuk menerima atu mengirim file
Anda harus mengaktifkan kembali pengaturan bluetooth menjadi enabled melalui device manager 
Caranya mudah sekali > klik kanan driver bluetooth > pilih enabled
 
Disable-Enable pengaturan adapter bluetooth
Ini mungkin penyebab sepele yang tidak anda sadari selama berjam-jam hehe 

7. Ingat-ingat lagi apa yang salah

Jika awalnya fitur bluetooth berfungsi dengan normal dan baru-baru ini saja mengalami masalah, coba ingat-ingat hal terakhir yang anda lakukan
Bluetooth meskipun terlihat sederhanan tetapi baik service ataupun pengaturannya di windows cukup banyak artinya bisa diakses melalui apa saja
Ini adalah beberapa kondisi yang menyebabkan driver tidak berfungsi dengan baik, diantaranya:
– Anda mengupdate driver tetapi prosesnya belum selesai karena stuck atau anda buru-buru alhasil drivernya corrupt
– Akibat infeksi virus yang merubah beberapa pengaturan windows termasuk bluetooth
– Storage anda tidak stabil
– Driver bluetooth tidak kompatibel dengan sistem dan sebagainya
Untuk mengatasi masalah ini, anda perlu menguninstall driver bluetooth secara manual melalui device manager kemudian memperbaharuinya ke versi terbaru (gabungan dari cara no.5 dan no.3)

8. Beli adapter tambahan/bluetooth eksternal

Jika ke-7 cara diatas sudah anda coba dan semuanya belum membuahkan hasil, patut dicurigai bahwa komponen bluetooth rusak secara fisik berarti anda membutuhkan adapter tambahan
Anda tinggal pilih, pergi ke tukang service untuk memperbaiki komponen bluetooth laptop yang bermasalah atau membeli adapter tambahan. Mengganti komponen fisik bluetooth laptop yang rusak itu mahal, membutuhkan waktu dan belum tentu awet/cocok
Sebaliknya, membeli adapter bluetooth tambahan dalam bentuk USB harganya relatif murah sekitar 15-20 ribuan. Bluetooth eksternal tersedia banyak ditoko-toko komputer. Bentuknya seperti flashdisk dan bisa menghubungkan komputer anda dengan laptop melalui konektivitas bluetooth
Menggunakan adapter bluetooth saya yakin masalah anda akan teratasi, karena perangkat ini sifatnya terpisah dari laptop maka anda harus membawanya kemana-mana agar setiap kali dibutuhkan tinggal di hubungkan saja

9. Aktifkan melalui MSconfig

Ada banyak jalan untuk mengakses pengaturan bluetooth, barangkali service pada bluetooth belum sepenuhnya diaktifkan sehingga meskipun perangkat bluetooth sudah aktif tetapi belum terdeteksi oleh perangkat lain sehingga tidak bisa pairing. Untuk menggunakan fasilitas bluetooth pastikan semua servicenya dalam keadaan Enabled terlebih dahulu
Berikut adalah cara lain untuk mengaktifkan service bluetooth:
a. Buka jendela run (Windows+r) lalu ketikkan perintah msconfig dan tekan ENTER
b. Setelah terbuka jendela “System Configuration”, navigasi ke tab services > sroll kebawah > cari service yang bernama “Bluetooth…”
c. Beri centang pada service tersebut untuk mengaktifkannya, sebaliknya uncentang untuk menonaktifkannya
Aktifkan melalui MSconfig
d. Sampai disini service yang berkaitan dengan bluetooth laptop telah aktif. Setelah menyimpan pengaturan biasanya muncul jendela lanjutan untuk merestart komputer untuk menerapkan perubahan

10. Aktifkan melalui shorcut

Jika bluetooth belum dinyalakan, maka pengaturan bluetooth tidak mungkin muncul dalam manager perangkat. Mengaktifkan bluetooth juga bisa dilakukan melalui kombinasi tombol shortcut
Caranya tekan tombol FN+tombol keyboard yang ada icon nirkabelnya (biasanya F8/F5/kalau dilaptop saya F12)
Tekan untuk menonaktifkan bluetooth lalu tekan lagi untuk mengaktifkan bluetooth

11. Uninstall program yang menyebabkan bluetooth error

Sekarang coba anda ingat-ingat, program/game apa yang terakhir kali di intall pada sistem operasi windows yang mungkin menyebabkan bluetooth tidak berfungsi atau icon di sistem tray menghilang. Program tersebut bisa jadi sumber masalahnya
Instalasi program seperti cleaner, booster seringkali menyebabkan error yang tidak kita kehendaki karena jenis program seperti ini biasanya membawa bloatware yang mengganggu. Misal, anda menginstall program registry cleaner , tiba-tiba melihat Antivirus AVG Free di dekstop padahal tidak pernah merasa menginstallnya
Ini yang dinamakan bloatware dimana fungsinya bukan membantu tetapi malah membuat beberapa service dibelakang layar tidak bekerja.
Buka “Uninstall a program”, lihat pada kolom “Installed On”.. cari program yang tidak anda kenal/di install terakhir kemudian remove
 

Uninstall program
Saya sendiri tidak begitu suka dengan bloatware bawaan aplikasi yang mengganggu. Pernah ketika menginstall IObit driver booster tiba-tiba terinstall banyak sekali program dari produk IObit seperti IObit surving browser, Adware cleaner, Advanced system care dsb

12. Jalankan perintah troubleshoot

Apa anda lupa, kalau di windows 8, 8.1 , 10 terdapat sebuah fitur bernama “troubleshooter” untuk memperbaiki sistem secara otomatis?
Buka jendela pencarian > ketikkan troubleshooting atau melalui control panel (Control PanelAll Control Panel ItemsTroubleshooting) > cari bluetooth > jalankan troubleshooting
 

Jalankan perintah troubleshoot
Tunggu beberapa saat hingga sistem mendeteksi adanya suatu hal yang tidak beres pada laptop anda berkaitan dengan bluetooth, masalah yang berhasil teridentifikasi akan dicari solusi perbaikan secara otomatis. Jadi anda tinggal klik next-next-repair/fix it-finish. Seketika masalah anda langsung selesai

13. Rubah pengaturan power option

Power Option merupakan pengaturan untuk mode baterai laptop, lantas apa hubungannya dengan bluetooth? Kita tau bahwa laptop kita memiliki 2 mode pamakaian sumber daya yaitu Power Saver dan Balanced
Power Saver merupakan mode hemat yang dicurigai menjadi penyebab bluetooth menjadi error dan tidak berfungsi dengan baik karena dalam mode hemat inilah beberapa service aplikasi yang dianggap tidak perlu/idle akan dimatikan
Itu menyebabkan bluetooth tidak bekerja dengan baik. Silahkan rubah mode power saver menjadi balanced terlebih dahulu
Caranya klik tanda ikon baterai > More power option > rubah menjadi power saver > restart laptop
 

Rubah pengaturan power option
Setelah laptop reboot seharusnya semua service yang berjalan dibalik layar baik digunakan atau tidak, akan tetap berjalan dengan begitu fitur bluetooth bisa anda gunakan untuk mentransfer data

14. Install ulang windows

Ini adalah opsi paling terakhir yang saya sarankan untuk anda, diawal-awal install ulang windows memang fungsi bluetooth dilaptop bekerja dengan baik namun seiring berjalannya waktu, tiba-tiba sangat sulit untuk menggunakan bluetooth dengan alasan tidak terdeteksi atau gagal pairing
Install ulang mampu menyelesaikan banyak masalah termasuk menormalkan kembali semua fitur yang awalnya bekerja menjadi tidak bekerja akibat error berkepanjangan atau mungkin ini adalah efek dari bug update terakhir yang disediakan oleh windows (ketika anda menjalankan windows update)
Sebelum menginstall ulang windows, pastikan untuk membackup semua data penting yang tersimpan didalam disk C: terutama dibagian folder document/downloads/videos..

15. Jangan gunakan bluetooth

Bluetooth merupakan sebuah frekuensi hopping traceiver yang beroperasi pada pita frekuensi 2,4GHz yang menyediakan layanan suara dan transmisi data antara host-bluetooth dengan jarak dan kecepatan terbatas
Kelemahan bluetooth selain jangkauannya pendek (maksimal 10 meter) juga kemampuan transfer datanya sangat rendah (maksimal 723,2 kb/s) kalau dibandingkan media kabel USB, Wifi, Internet dsb
Jadi untuk memindahkan data berukuran besar 50MB+ sebaiknya tidak menggunakan fasilitas bluetooth karena prosesnya akan sangat lama
Demikian artikel mengenai 15 cara memperbaiki bluetooth dilaptop yang error dan tidak bisa digunakan untuk mengirim maupun menerima file. Semoga informasi yang saya sampaikan dalam artikel bisa bermanfaat terutama bagi yang mengalamai error bluetooth di laptopnya
……helmykediricom

Related Post