Mengatasi iklan adsense tidak tampil karena HTTPS

by

helmy

MENGATASI IKLAN ADSENSE TIDAK MUNCUL SETELAH MENGAKTIFKAN HTTPS

Mengatasi iklan adsense tidak tampil pada HTTPS

Selamat Datang di Blog Orang IT . Kode iklan adsense mendukung penayangan iklan yang aman pada situs yang menerapkan sambungan terenkripsi SSL ( secure socket layers ) termasuk laman dengan alamat HTTPS . Anda dapat menayangkan iklan adsense pada sebuah situs dengan perlindungan HTTPS . HTTPS memberikan keamanan dan integritas data yang penting bagi situs Anda maupun orang-orang yang mempercayakan informasi pribadi mereka pada situs Anda.
Beberapa publisher mengalami kejadian iklan tidak tayang atau iklan terkadang muncul terkadang tidak pada situsnya yang menggunakan kode iklan adsense didalamnya , seperti kita tau bahwa iklan adsense tidak akan langsung tayang pada url yang baru saja kita posting sampai url baru tersebut terbaca oleh sistem adsense. Ketika anda meredirect ke HTTPS sistem adsense akan melihat url tersebut sebagai url yang baru . Dengan mengganti HTTP ke HTTPS berarti kita merubah semua sumber daya yang ada pada laman dari yang sebelumnya menggunakan protokol HTTP menjadi HTTPS, soalnya jika hal tersebut tidak dilakukan maka ketika website diakses akan muncul tanda ikon warning tanda seru berwarna kuning yang menunjukkan bahwa halaman blog anda tidak sepenuhnya menggunakan sumber daya HTTPS yang aman .
Mungkin dibagian menu atau source lain masih ada yang belum anda ganti dengan HTTPS sehingga terjadi mixed conten , sementara jika fungsi HTTPS sudah benar diterapkan pada website anda maka akan muncul ikon gembok berwarna hijau yang menandakan bahwa halaman tersebut dan seluruh sumber daya didalamnya berhasil dienkripsi 
Mengatasi iklan adsense tidak tampil pada HTTPS

Beberapa hal yang harus diperhatikan ketika meletakkan kode iklan adsense disitus HTTPS

1. Situs yang mengaktifkan HTTPS mengharuskan semua konten dalam halaman, termasuk iklan, harus sesuai dengan SSL. Bagi sebagian besar pengguna, permintaan iklan AdSense selalu sesuai dengan SSL dan selalu ditayangkan melalui HTTPS, bahkan bila situs itu sekiranya adalah HTTP. Iklan yang sama bersaing dalam lelang, sehingga mengalihkan situs Anda ke HTTPS tidak akan berdampak pada iklan yang dilihat sebagian besar pengguna, atau pada tekanan lelang. Satu-satunya pengecualian adalah bagi pengguna yang berada di negara yang memblokir atau menurunkan lalu lintas HTTPS.
Jika situs Anda hanya diakses melalui HTTPS, Anda mungkin perlu memperbarui versi lama kode iklan AdSense untuk mencegah skrip AdSense diblokir sebagai konten campuran. Jika kode iklan AdSense Anda memiliki skrip yang diawali dengan “http://”, Anda harus memperbaruinya menjadi “https://”:
<script src=”https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/show_ads.js”>
<script async src=”https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js”>
Kode iklan diatas  juga dapat digunakan di situs HTTP dan tidak mengubah cara iklan ditampilkan di situs tersebut.

Cara1 menggunakan kode iklan adsense yang sesuai SSL

1. Pertama buat iklan baru atau pada unit iklan yang telah dibuat silahkan diambil kode nya
2. Selanjutnya kita melakukan perubahan kode iklan yang ada
Kode iklan syncron

<script>
  google_ad_client=“ca-pub-xxxxxxxxxxxxxx”;
  google_ad_slot=“yyyyyyyyyyy”;
  google_ad_width=300;
  google_ad_height=250;
</script>
<script src=”//pagead2.googlesyndication.com/pagead/show_ads.js“></script>

Kode iklan asyncron

<script async src=”//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js“></script>
<ins class=”adsbygoogle”
  style=”display:inline-block;width:300px;height:250px”
  data-ad-client=”ca-pub-xxxxxxxxxxxxxx”
  data-ad-slot=”yyyyyyyyyyy”>
</ins>
<script>
  (adsbygoogle=window.adsbygoogle || []).push({});
</script>

Pada contoh di atas, “http” telah dihapus dari kedua sumber skrip. URL sumber kini dimulai dengan dua garis miring ke depan, seperti ini:
*** Kode iklan sinkron: “//pagead2.googlesyndication.com/pagead/show_ads.js”
*** Kode iklan asinkron: “//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js”

Cara ke2 mengatasi iklan adsense tidak tampil

1. Silahkan hapus semua script berikut ini di kode iklan adsense milik anda

<script async=’async’ src=’//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js’/>

Jika sudah pastekan script berikut tepat diatas tag </body>

<script type=”text/javascript”>
//<![CDATA[
(function() { var ga = document.createElement(‘script’); ga.type = ‘text/javascript’; ga.async = true; ga.src = ‘https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js’; var sa = document.getElementsByTagName(‘script’)[0]; sa.parentNode.insertBefore(ga, sa); })();
//]]>
</script>

Cara diatas hanya bekerja untuk blog dengan tema non AMP saja
Simpan template dan lihat hasilnya , semoga website anda sudah bisa menampilkan iklan adsense dengan normal

Cara3 memperbaiki mixed konten

Mixed konten merupakan sebuah kondisi dimana url yang sudah terenkripsi bercampur dengan url yang belum terenkripsi dalam satu halaman sehingga terjadi suatu pemblokiran sumber daya oleh SSL yang menghambat kinerja sistem browser . Ciri-cirinya bisa dilihat dari simbol ikon di address bar jika tandanya gembok hijau berarti seluruh halaman sudah sesuai dengan HTTPS sementara jika tandanya ikon seru kuning berarti masih ada campuran antara HTTP dengan HTTPS
Hal yang harus anda lakukan adalah mengganti semua url / link / resource didalam template blog , silahkan copy paste saja seluruh script yang terdapat pada edit HTML lalu pastekan kedalam notepad dan gunakan fitur replace , find what di isi HTTP dan replace with di isi HTTPS 
Paste kedalam template dan simpan , silahkan dicek apakah ikon gembok warna hijau sudah muncul diaddress browser anda atau belum
Demikian postingan mengenai bagaimana cara memperbaiki iklan adsense yang tidak mau tampil setelah mengaktifkan HTTPS , menurut halaman dukungan adsense yang menyatakan bahwa kode iklan adsense sekarang bisa ditampilkan pada halaman dengan enkripsi saluran aman SSL jadi seharusnya memang bisa , jika dianda tidak tampil coba ditunggu sampai 1×24 jam

Mengatasi Iklan Adsense Tidak Tampil

by

helmy

CARA MENGATASI IKLAN ADSENSE TIDAK TAYANG

Mengatasi Iklan Adsense Tidak Tampil

Selamat Datang di Blog Orang IT . Postingan saya kali membahas mengenai bagaimana cara mengatasi iklan adsense yang tidak mau tampil diblog , penyebabnya ada beberapa hal mulai dari masalah akun sampai template blog jadi kita coba analisa sendiri penyebab dan cara mengatasinya

Google adsense merupakan jaringan periklanan terbesar dan terpercaya didunia , banyak pemilik website berlomba-lomba mendaftarkan blognya agar bisa jadi mitra google adsense . Pendaftaran yang cukup sulit bagi sebagia orang tidak membuat mereka menyerah banyak jalan menuju roma kalau blog masih belum keterima , membeli akun adsense bukanlah pilihan yang buruk sebelumnya pastikan anda sudah memiliki blog dengan banyak visitor percuma kan pasang adsense diblog yang seppi

Masalah umum yang dihadapi oleh sebagian publisher seperti tampilan iklan yang tidak tayang entah karena status akun mereka masih belum benar-benar full approve atau ada masalah template yang kurang responsive sehingga tampilan iklan adsense tertutup heading dsb

Berikut ini beberapa penyebab yang mungkin saja terjadi pada blog yang iklan adsensenya tidak mau tampil :

1. Jenis akun

Ini adalah masalah utama bagi publisher pemula google adsense dimana mereka mencoba menempatkan iklan adsense jenis hosted akun ke blog yang sudah tidak lagi menggunakan subdomain , seperti kita tahu bahwa tipe adsense hosted akun hanya untuk blog subdomain blogger saja tidak bisa dipasang pada blog dengan level TLD sendiri jika nekat dipasang bisa dipastikan iklan tidak mau tampil

Atau dalam hal lain iklan adsense tidak mau tampil pada blog yang belum didaftarkan sebagai mitra google adsense , buka dahboard adsense situs pilih tambahkan situs

2. Unit iklan baru

Unit iklan baru

Setelah anda membuat unik iklan baru lalu memasangnya pada blog . Iklan tersebut tidak akan langsung ditampilkan , coba tunggu selama 15 menit sampai 1 jam kemudian coba test kembali
jika iklan masih belum mau tayang pastikan statusnya active bukan new

Hal ini sering terjadi pada pemula yang bertanya iklan adsense yang baru dibuat tidak tampil , saya cuma menjawab tunggu saja 1 hari kebanyakan mereka menjawab 1 jam kemudian iklan adsense sudah tampil hehe

3. Script iklanya belum terpasang

Mungkins sebagian pengguna sudah mengklaim menempatkan iklan dibeberapa bagian blog tapi iklan tidak kunjung tampil apa penyebabnya ? mungkinkah iklan yang mereka pasang pada dasarnya belum tersimpan dengan benar ?

Untuk pengguna CMS yang menggunakan iklan adsense dengan widget tambahan lain menganggu kinerja tampilan laman solusinya coba pastikan secara manual dengan membuka halaman dan intip source code adsensenya menggunakan ctrL+U lihat code adsensenya sudah terpasang atau belum

4. Script asinkron

Apakah anda menggunakan kode iklan jenis asyinron ? script ini merupakan jenis baru yang terakhir pada pembuatan iklan dan diklaim lebih efisien bisa meload banyak iklan tanpa mempengaruhi loading halaman yang berarti

Namun tahukah anda kalau jenis kode asinkron ini memiliki kelemahan pada kompabilitas dengan banyak script lainya   beberapa script mungkin tidak sengaja memblokir kode iklan asinkron adsense anda agar tidak tampil

Solusinya test dengan membuat unit iklan biasa apakah mau tampil atau tidak , coba disabled beberapa script lihat apakah iklan adsense mau tayang atau tidak

5. Terlalu banyak widget dan script

Terlalu banyak widget dan script

Apakah Anda terlalu banyak menggunakan widget dan script di blog? Beberapa di antaranya mungkin memblokir iklan Anda. Sebagai langkah awal, coba catat semua widget atau script yang Anda gunakan di blog. Kemudian buang dulu semuanya. Cek, apakah iklan Adsense bisa tampil setelah memberinya waktu load yang lebih banyak.


Jika ternyata iklan dapat tampil, maka Anda dapat menambahkan widget dan script tadi satu per satu, untuk menemukan mana yang bermasalah dengan iklan Adsense Anda.

6. Tertutup elemen lain

Dalam beberapa kasus, saya menemukan blogger yang memasang iklan Adsense tapi tertutup oleh elemen lain pada halaman, yang disebabkan susunan DIV atau tag kontainer lainnya. Cobalah untuk memindahkan iklan Adsense pada lokasi lain dan lihat apakah iklan bisa muncul atau tidak.

Biasakan menempakan kode pada baris sesudah atau sebelum tanda tutup </ . . . .


7. Review tahap kedua

Google menerapkan 2 tahap review dalam proses persetujuan Adsense. Pada saat Anda mendaftar pertama kali, anda akan dapatkan jawaban cepat pada persetujuan tahap pertama. Pada tahap ini, Anda sudah bisa membuat unit iklan dan memasangnya di blog. Namun, alih-alih menampilkan iklan sesungguhnya, Anda hanya akan melihat space kosong.

Nah, setelah iklan yang terpasang tadi mulai mendapat impresi, maka akun Anda akan masuk ke daftar antrian, lalu pada gilirannya tim Adsense akan me-review-nya. Hanya setelah Anda lolos dalam proses review kedua inilah, iklan akan ditayangkan.

8. Ads Blocker

Jika Anda tidak melihat tampilan iklan, sementara orang lain melihat iklan di blog Anda, maka ini bisa jadi kerjaan dari virus, antivirus atau aplikasi pemblokir iklan yang mencegah Anda melihat iklan. Periksa ekstensi browser atau antivirus Anda untuk melihat apakah mereka memblokir iklan atau tidak.


9. Iklan pernah dinon-aktifkan sebelumnya

Jika akun Anda sebelumnya pernah dinon-aktifkan menampilkan iklan di blog tertentu karena pelanggaran tertentu, maka butuh waktu hingga 48 jam agar iklan tampil kembali.

10. Verifikasi PIN

Jika pihak Adsense telah mengirimkan PIN tapi Anda tidak memasukkan ke akun Adsense Anda, maka iklan Anda tidak akan ditampilkan lagi, sampai Anda berhasil memverifikasi alamat Anda.
Nah, itulah 10 penyebab paling umum mengapa iklan Adsense tidak tampil di blog Anda. Sebagai tambahan, coba Anda lakukan beberapa hal berikut.
Coba gunakan ukuran iklan berbeda
    Coba lokasi penempatan lain
    Coba pasang kode Adsense di blog lainnya, dan lihat apakah iklan bisa tampil
    Coba pasang kode Adsense milik orang lain, dan lihat apakah iklan bisa tampil

11. Menunggu

Kebijakan baru adsense adalah iklan tidak akan ditayangkan pada url postingan yang dianggap masih baru atau belum terindex oleh robot adsense , jadi jangan kaget jika anda melihat diartikel lama iklan bisa muncul secara normal namun diartikel terbaru iklan ngeblank . Anda mungkin berfikir mengindex kan artikel terbaru kegoogle dengan cara melakukan PING sebenarnya itu sia-sia karena yang dimaksud disini adalah url yang disimpan oleh sistem adsense seperti kita tau sebuah halaman yang diduga melanggar akan dicekal urlnya oleh sistem adsense agar iklanya tidak  tampil hanya pada halaman itu dan halaman itu masih terindex digoogle . Jadi silahkan menunggu

Demikian postingan mengenai beberapa penyebab yang membuat iklan adsense tidak tayang diblog , semoga bermanfat silahkan saja yang mau menambah dikomentar bagikan pengalaman anda sekian dan terimakasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini

Related Post