Cara menambahkan keamanan captcha pada wordpress

by

helmy

Selamat Datang di Blog Orang IT . Postingan kali ini akan membahas tentang tutorial wordpress karena saya sedang aktif-aktif nya belajar wordpress kali ini tentang bagaimana cara menambahkan keamanan recaptcha kedalam blog wordpress . CAPTCHA adalah singkatan dari “Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Humans Apart”. Banyak tools spammer yang dibuat untuk melakukan aksi spam seperti auto regitrasi akun dan auto komentar . Tanpa adanya fitur capctha mungkin website anda akan menjadi ladang link bagi para pelaku spammer
Captcha adalah suatu bentuk uji tantangan-tanggapan (challange-response test) yang digunakan dalam perkomputeran untuk memastikan bahwa jawaban tidak dihasilkan oleh suatu komputer. Proses ini biasanya melibatkan suatu komputer (server) yang meminta seorang pengguna untuk menyelesaikan suatu uji sederhana yang dapat dihasilkan dan dinilai oleh komputer tersebut. Karena komputer lain tidak dapat memecahkan CAPTCHA, pengguna manapun yang dapat memberikan jawaban yang benar akan dianggap sebagai manusia. Oleh sebab itu, uji ini kadang disebut sebagai uji Turing balik, karena dikelola oleh mesin dan ditujukan untuk manusia, kebalikan dari uji Turing standar yang biasanya dikelola oleh manusia dan ditujukan untuk suatu mesin. CAPTCHA umumnya menggunakan huruf dan angka dari citra terdistorsi yang muncul di layar.
Jika anda ingin menambahkan keamanan capctha dalam website wordpress guna menciptakan perlindungan diri dari robot auto spammer maka silahkan ikuti tutorial yang akan saya berikan berikut
1. Login kedalam dashboard wordpress kemudian langsung menuju plugin , lalu cari google recaptcha jika sudah ketemu langsung saja di install
2. Setelah itu akan tampil halaman untuk pengaturan chaptcha seperti Site key dan Secret Key. Untuk mendapatkan key tersebut silahkan login ke halaman https://www.google.com/recaptcha dengan menggunakan akun email gmail. Kemudian silahkan diisikan label (bisa diisikan bebas) dan domains sesuai dengan nama domain yang akan dipasang captcha dan klik register
keamanan captcha pada wordpress
3. Kemudian akan tampil site key dan secret key yang harus ditambahkan pada
halaman admin wordpress, silahkan masukkan site key dan secret key
tersebut pada setting google recaptcha di halaman admin wordpress
menambahkan keamanan captcha pada wordpress
Cara menambahkan keamanan captcha
Demikian postingan mengenai bagaimana cara menambahkan keamanan recaptcha kedalam website wordpress semoga bermanfaat dan bisa melindungn website kesayangan anda dari spammer sekian terimakassih kunjungi terus blog saya untuk mendapatkan ilmu tambahan lain nya

Related Post