Pengertian noindex noarchive nofollow nosnippet

by

helmy

MENGENAL ISTILAH NOINDEX NOARCHIVE NOSNIPPER DALAM BLOGGER

Selamat Datang di Blog Orang IT . Postingan pendek mengenai penjelasan singkat seputar noindex noarchive nofollow nosnippet dalam pengaturan tag tajuk robot khusus blogger yang wajib anda ketahui . Pada dasarnya sebelum robot crawl melakukan perayapan halaman mereka melihat batasan-batasan yang ditetapkan oleh pemilik website mana saja konten yang boleh di index atau tidak boleh di index serta perlakuan khusus terhadap halaman awal atau halaman yang di istimewakan misal nya bot google dilarang merayapi semua link yang tampil dihomepage blog berarti beberapa sidewide atau widget yang memang disetting dengan tag kondisional akan diabaikan indeknya oleh bot google
Silahkan navigasi ke pengaturan – preferensi penelusuran – perayapan dan pengindeksan – robot txt lihat bagaimana perlakuan khusus yang disiapkan untuk beberapa halaman istimewa
Pengertian noindex noarchive nofollow nosnippet
Disana ada perlakukan khusus untuk halaman awal , halaman arsip dan halaman postingan cukup familiar bagi orang yang sudah terbiasa sebaliknya bagi pengguna awam harus mengerti setiap istilah yang dimaksud 
Banyak sekali istilah yang harus saya jelaskan mulai dari noindex nofollow noarchive nosnippet dan yang lainya sepertinya sudah saya bahas mendetail dipostingan lain seperti noimage , noodp dsb
Mengapa saya hanya bahas 4 istilah ? karena itu yang paling penting dan harus disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, sementara yang lain sifatnya hanya dukungan pelengkap

1. Pengertian Noindex

Tag yang berfungsi melarang bot google untuk mengindeks halaman tertentu , sebuah halaman yang disetting noindex tidak akan tampil dihalaman penelusuran google jadi jangan sembarangan menggunakan tag ini jika anda tidak tahu resikonya . Sebaliknya untuk halaman arsip dan homepage memang sebaiknya tidak perlu dirayapi jadi tak mengapa jika anda ingin memberikan tag noindex pada halaman ini
Karena saya tidak memberikan label noindex dihalaman arsip akhirnya halaman itupun terindex dimesin pencari , pada template sebelumnya evomagz saya telah menutup halaman arsip sayangnya saat berganti template magone kemudian viomagz kemarin masih ada sisa-sisa halaman arsip yang terindex dan memang seperti anda lihat bahwa halaman ini sebaiknya memang tidak perlu di index
Pengertian Noindex

2. Pengertian Nofollow

Berbeda dengan noindex fungsi tag nofollow digunakan untuk mengabaikan sebuah link , seperti kita tahu bahwa related link entah eksternal atau internal selalu mempengaruhi seo jadi ketika kita menginginkan agar halaman arsip , homepage , postingan yang terdapat ratusan link pemilik web bisa meminta google untuk mengabaikan nya 
Eksternal link mengalirkan bot keluar menuju link yang dituju , hal ini baik jika sifatnya sebagai backlink yang memang dimaksudkan untuk mendatangkan robot google masalahnya jika anda terlalu banyak menggunakan related link keluar justru mempengaruhi DA dari blog anda sendiri
Eksternal link bukanlah hal yang buruk anda tidak perlu takut , dengan memberikan label nofollow berarti google tidak menganggap link tersebut katakanlah ada beberapa link yang tidak memberikan keuntungan seperti link menuju halaman author , link menuju fanspage , link sidewide pemilik template yang tidak bisa dihapus dsb dengan menerapkan labe nofollow berarti anda meminta google untuk mengabaikan link yang tidak memberikan nilai keuntungan bagi website anda
Kebalikan dari nofollow adalah dofollow link , jenis dofollow banyak diburu oleh pemburu backlink

3. Pengertian Noarchive

Noarchive dalam bahasa indonesia artinya halaman yang tidak diarsipkan , coba perhatikan tanda panah dibawah
Pengertian Nofollow

Kalau diklik anda akan dialihkan kehalaman arsip yang menampilkan kapan terakhir bot google merayapi halaman saya jadi artikel paling atas / terbaru biasanya belum tersimpan dalam halaman arsip google
Halaman arsip ini penting untuk mengetahui kapan terakhir kali google mengindeks halaman anda , misal ketika saya membuat blog baru dengan 1000 konten didalamnya sudah 2 bulan yang terindex digoogle hanya 5 artikel coba dilihat riwayat arsipnya kapan sih terakhir kali google mengambil cuplikan layar anda
Halaman arsip digunakan sebagian orang untuk mencuri konten dari blog yang baru saja dihapus google atau domain nya expired , dengan mengambil konten mereka berarti menjadikan konten tersebut original karena blog originalnya saja cepat atau lambat segera diindex google , kan sudah hilang hehe

4. Pengertian Nosnippet

 Pengertian Nosnippet

Nosnipper artinya tanpa deskripsi jadi jika anda mencentang aturan nosnippet berarti deskripsi blog anda tidak akan tampil dihalaman penelusuran , Apa faedahnya ? tentu saja dihalaman arsip biasanya deskripsinya kan kosong jadi dari pada muncul keterangan deskripsi untuk halaman ini tidak tersedia blablabla silahkan diaktifkan nosnippet dihalaman arsip
Bagaimana apakah anda sudah cukup tercerahkan ? yang lainya menyusul jika belum paham tanyakan dikomentar nanti saya tambahkan keterangan nya menyesuaikan dengan kebutuhan pengguna nya . Pada dasarnya alasan mengapa tag tajuk robot khusus defaultnya tidak aktif karena pengaturan ini hanya disarankan untuk pengguna tingkat lanjut bukan pengguna awam yang baru belajar

Baca juga : Mengatasi url dicekal robot

Related Post