Kelebihan dan kekurangan free hosting

by

helmy

PENGERTIAN FREE HOSTING KELEBIHAN DAN KEKURANGANYA 

Kelebihan dan kekurangan free hosting

Selamat Datang di Blog Orang IT . Perkembangan dan kemajuan teknologi semakin pesat hal seperti ini dapat kita rasakan dari perilaku orang-orang disekitar kita yang setiap hari harus terhubung ke dalam internet baik sosial media atau membaca artikel menarik lainya , semua informasi yang dibutuhkan ada di internet . Hal seperti ini ternyata dimanfaatkan sebagian orang untuk ikut andil menjadi bagian dari perkembangan teknologi salah satunya dalam penyebaran informasi
Kegiatan online sudah menjadi kebutuhan pokok sehari-hari bagi masyarakat modern saat ini , entah untuk bersosialisasi melalui sosial media , bertukar pesan melalui aplikasi chatting , mencari berbagai referensi ilmu pengetahuan , berbisnis , mencari hiburan dan kegiatan online lainya
Bahkan tidak terasa kita ikut terseret dalam arus teknologi dan berpartisipasi didalamnya , seperti membuat blog untuk menghasilkan uang maupun berjualan melalui toko online ecommerce kita memanfaatkan ketertarikan online masyarakat kepada internet dan mengkonversinya menjadi pelanggan
Sebelum membuat web biasanya kita belajar dulu dengan yang namanya freehosting , yang namanya belajar pasti dari bawah tidak etiskan mengeluarkan budget langsung puluhan juta hanya untuk menyewa hosting premium cloud yang dijadikan sebagai bahan uji coba kebanyakan orang justru mencari service hosting gratisan terlebih dahulu sebelum melangkah lebih jauh menjadi webmaster profesional kecuali sultan
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas seputar free hosting mulai dari pengertian , kelebihan dan kekuranganya 
Free hosting merupakan layanan hosting yang diberikan oleh perusahaan secara gratis kepada pelanggan tanpa dimintai bayaran , tentu saja kita sadar bahwa ini adalah salah satu strategi pemasaran dimana freehosting yang diberikan memiliki spesifikasi terbatas yang nantinya akan overload ketika digunakan jadi mau tidak mau pelanggan harus mengupdate spesifikasi hosting berbayar agar websitenya bisa terus aktif
Free hosting dijadikan semacam tolak ukur untuk menguji kualitas dari layanan penyedia hosting , tak jarang dirumah web misalnya kita diberikan akses hosting gratis cloudlet selama 1 bulan pertama dan baru membayar pada bulan kedua . Jika website yang kita bangun berkembang sayang sekali untuk ditinggalkan lagi pula biaya perpanjang hosting spek minim juga murah 25 ribu perbulan
Ada perusahaan hosting yang memberikan fasilitas free hosting selama 1 bulan pertama dan gratis selamanya dengan spek terbatas , setau saya 000webhost memberikan gratisan hosting selamanya maksudnya selama perusahaan nya masih berdiri . . . . terbukti website percobaan saya dengan domain gratis freenom sampai sekarang masih aktif padahal sudah sekitar 3 bulan lebih tidak pernah saya buka
Harga membawa kualitas , biasanya hosting gratisan terbatas pada fitur-fitur premium dan kekuatan hosting dalam menampung visitor
Kelebihan free hosting adalah gratis tidak berbayar , kemudian biasanya memberikan sub domain gratis juga , ada yang masa berlakunya panjang dan bisa dijadikan website percobaan bagi para newbie

Tips memilih jasa hosting dari Blog Orang IT

1. Technical support 24 jam
Bagi yang masih pemula bahkan awam seperti kita-kita ini terkadang ada saja masalah sepele yang sulit diselesaikan bahkan setelah membaca panduan disitus resminya . Misalnya dirumah web pemula masih bingung cara mengaktifkan HTTPS dirumahweb sendiri ada tutorialnya tapi entah itu dibuat tahun berapa karena tampilan websitenya saja sudah berbeda otomatis bagi pemula sulit untuk mempraktek kan nya
Jadi carilah layanan hosting yang menyediakan bantuan teknik selama 24/7 jam penuh , saat kita mengubungi CS kita bertanya perihal masalah sepele tidak usah ragu karena kita adalah pelanggan . Jika kita bertanya digroup pasti dibully disuruh buka google kalau bertanya di CS hosting pelanggan merasa diabaikan pelanggan pasti kabur dan kita sebagai konsumen bisa memberikan reputasi bintang 1 bagi CS yang tidak memuaskan hehe
Hal ini juga penting dalam menunjang kemajuan bisnis dimasa depan , bayangkan saja jika supportnya buruk atau sering error pasti mempengaruhi SEO website anda menyebabkan peringkatnya lemah dihalaman pencarian  lebih lanjur pebisnis kehilangan konsumen nya
Misalnya saya punya toko online dan sering down pasti pelangganya merasa bingung kan mau pesan tapi tombol pesan nya tidak bisa memproses pesanya karena servernya trouble dan pelanggan merasa malas membuka site anda yang lemot akibat respon servernya buruk
Banyak juga sih saya lihat layanan penyedia hosting indonesia yang supportnya lama sampai berminggu-minggu sampai akhirnya tidak ditangani dibiarkan saja , jadi membeli trial hosting itu penting untuk menguji kualitas layanan sebelum memutuskan berlangganan
Biasanya ada fitur live chat , support tiket dan kontak telepon untuk dihubungi
2. Performa free hosting
Harga membawa kualitas , performa dari free hosting tentunya tidak lebih baik dari hosting berbayar misalnya free hosting akan langsung down ketika menampung 10000 user online dan kapasitas penyimpanan nya terbatas . Sebagai penikmat gratisan kita merasa sangat dibatasi ketika tidak bisa menginstall banyak plugin bermanfaat 
Setau saya kapasitas free hosting rata-rata hanya mampu menampung 100-1000 visitor online dengan rasion 60% , tidak banyak daya yang bisa disimpan jadi manfaatkan fitur trial dengan sederhana saja
Jangan sampai anda mengeluhkan hosting buruk , busuk , lemot , tidak rekomendasi tapi anda sendiri tidak sadar berapa kapasitas maksimal yang disediakan oleh free hosting

3. Email professional

Jika anda menggunakan freehosting anda terbatas pada fasilitas email yang bisa digunakan hanya ekstensi email ternama seperti yahoo , gmail dan hotmail sementara bagi pebisnis online memiliki email dengan nama domain sendiri mutlak diperlukan . Hal ini sebenarnya bisa dibeli secara terpisah dilayanan hosting . jadi anda tidak perlu khawatir

Jika anda masih menggunakan email sekelas gmail dan yahoo untuk sebuah perusahaan bisnis pastinya dinilai kurang memiliki kredibilitas , jangan anggap sepele menjaga reputasi brand itu penting . Email seperti ini tentu lebih terlihat profesional dan bisa meningkatkan ‘trust’ pelanggan. Ini juga bisa membuat identitas tersendiri dimana email yang akan masuk terlihat lebih bagus dan berbeda dari yang lain.

Nah itulah dia pembahasan sekilas mengenai freehosting , jika anda sudah mencoba nya saya yakin cepat atau lambat anda akan tau beda kualitas dari keduanya seperti hal nya barang jjika harganya gratis / murah pasti kualitasnya buruk tapi jika berbayar apalagi kelas premium pasti kualitasnya bagus . Yah didunia ini sebenarnya segala sesuatunya adil dimana setiap orang diberikan kesempatan untuk mencoba sebelum membeli

Related Post