Memperbaiki Duplikat Title dan Deskripsi Blog

by

helmy

MEMPERBAIKI DUPLICATE TITLE TAG DAN DESCRIPTION DIWEBMASTER

Memperbaiki Duplikat Title dan Deskripsi Blog1

Selamat Datang di Blog Orang IT . Sudah lama saya tidak membuka google webmaster sekedar untuk memantau kesehatan situs Blog Orang IT ternyata ada beberapa masalah yang ditandai oleh google webmaster yakni terkait duplikat title tag dan deskripsi tag tentu saja yang namanya duplikat harus segera diperbaiki karena mempengaruhi tingkat popularitas blog dimesin pencari
Sebenarnya di google sendiri sudah banyak mengenai tutorial cara mengatasi duplikat konten title tag dan deskripsi tag di forum google , agar lebih fresh tidak ada salahnya jika saya buat postingan ulang agar bermanfaat nantinya buat yang lagi mencari solusi untuk memperbaiki masalah duplikat meta digoogle

Penyebab duplikat konten pada blog

Ada banyak penyebab duplikat yang mempengaruhi seo onpage pada sebuah blog diantaranya duplikat karena halaman arsip , duplikat halaman pencarian dan yang paling umum sering dialami kebanyakan pemilik situs adalah duplikat konten karena masalah halaman seluler

Cara memperbaiki duplikat title tag dan deskripsi tag pada webmaster

Sebenarnya untuk penanganan setiap duplikat yang terjadi baik pada arsip , pencarian atau karena versi seluler penangananya berbeda-beda sementara kebanyakan blog menyarankan untuk diperbaiki semua hehe kalau saya sendiri tergantung masalah apa yang muncul
Untuk melihat masalah duplikat konten pada webmaster google silahkan masuk pada menu search apperance – HTML improvements
a) Mempebaiki duplikat konten karena halaman label
Pada aturan robot txt secara default untuk halaman label ini seharusnya tidak perlu di index oleh mesin pencari , nah terkadang jika anda pernah mencoba untuk membuat rule robot txt atau melakukan perubahan pada template mungkin saja tidak sengaja membuka pengaturan agar halaman label juga terindex
Akibatnya selain halaman artikel blog , halaman seperti label juga terindex dimesin pencari google 
Solusinya kita akan kembali menutup penelusuran robot untuk halaman label dengan menambahkan potongan kode berikut ditemplate tepatnya dibawah <head>
 <b:if cond=’data:blog.searchLabel’>
<meta content=’noindex,nofollow’ name=’robots’/>
</b:if>
b) Duplicate konten karena arsip dan pencarian

Duplicate konten karena arsip dan pencarian

Untuk masalah duplikat konten yang terjadi akibat robot menelusuri halaman arsip dan pencarian cara mengatasinya cukup mudah , anda tidak perlu memasukkan potongan kode tapi cukup mengatur settingan preferensi penelusuran pada blog masing-masing
Silahkan masuk kedashboard blogger – setelan – preferensi penelusuran – aktifkan tag header robot khusus lalu setting seperti gambar dibawah ini

Memperbaiki Duplikat Title dan Deskripsi Blog

Berikut saya jelaskan bagaimanaa uturan rulenya :

Bagian Homepage
Pada bagian homepage berikan centang pada “all” dan “noodp” , artinya adalah bahwa halaman homepage di berikan ijin untu ditelusuri oleh oleh web crawlers dan mencegah search engine untuk menampilkan deskripsi blog dari direktori search engine.

Bagian Archive and Search pages
Pada bagian arsip dan search berikan centang pada “noindex” dan “noodp”, artinya kita tidak mengijinkan search engine menampilkan halaman arsip dan search. Halaman tersebut sebaiknya tidak diindeks karena biasanya akan menyebabkan duplikasi deskripsi atau duplikasi judul.

Default for Posts and Pages
Pada bagian Post dan Pages diberikan centang pada “all” dan “noodp”, penjelasannya sama dengan bagian homepage.

Selengkapnya >> Cara aman setting tag tajuk robot khusus 

c) Duplikat konten karena masalah halaman seluler

Duplikat konten karena masalah halaman seluler

Penyebabnya sederhana saja , tahukah anda sebuah postingan blog pada dasarnya memiliki tiga URL yang berbeda namun isinya tetaplah sama
Perbedaan ini berdasarkan jenis perangkat yang membukanya , contohnya begini
Url Asli = http://www.helmykkediri.com/2017/04/memasang-auto-load-next-post-diblogger.html
Url versi Mobile = http://www.helmykkediri.com/2017/04/memasang-auto-load-next-post-diblogger.html?m=1
Url Versi Seluler  = http://www.helmykkediri.com/2017/04/memasang-auto-load-next-post-diblogger.html?m=0
Jika ketiga url diatas terindex oleh google maka akan terjadi duplicate konten seperti contoh yang saya alami berikut ini
Kenapa kok bisa ?
Template blogger yang valid HTML  rata-rata banyak menghilangkan beberapa kode yang penting dalam kasus ini contohnya <b:include data=’blog’ name=’all-head-content’/>.
Salah satu fungsi potongan kode diatas adalah mengetahui rel=”canonical” dengan menghilangkan duplikat konten berdasarkan pencarian
Memang sebagian template ditambahkan secara manual oleh penggunanya potongan kode rel=”canonical” dibawah head namun sebenarnya potongan kode tersebut tidak bisa berfungsi secara maksimal
Bagaimana solusinya ? mudah saja silahkan coba salah satu dari 3 solusi yang saya berikan 
1. Solusi pertama silahkan ganti template hehe
2. Solusi kedua kita tambahkan sendiri secara manual caranya
Silahkan hapus kode ini
<link expr:href=’data:blog.url’ rel=’canonical’/>
Lalu pasang kode ini dibawah <head>
<b:include data=’blog’ name=’all-head-content’/>
3. Solusi ketiga jika template blog anda memiliki desain yang responsive coba letakkan kode berikut ini dibawah kode <head>
<b:if cond=’data:blog.isMobile’>
<meta content=’noindex,nofollow’ name=’robots’/>
</b:if>
Solusi lain kita buat parameter untuk melakukan pencekalan , caranya ?

Buka dashboard webmaster – url parameter – configurasi – add parameter isikan seperti ini

parameter untuk melakukan pencekalan

Dengan URL parameter m ini kita meminta Google untuk mengirimkan robot pelacaknya untuk semua URL blog dengan akhiran m=1 dan tidak mengirimkan robot pelacaknya untuk semua URL blog dengan akhiran m=0 seperti tampak pada gambar di bawah ini. Tampak pada gambar untuk URL dengan akhiran m=0  ( versi dekstop )

Sebelumnya silahkan disetting dulu pada template ( gunakan template yang responsive mobile firendly ) masuk dashboard – template – pilih no agar template ditampilkan dalam versi mobile nya


d) Duplikat konten deskripsi dan title

Duplikat konten deskripsi dan title

Tambahkan tag conditional <b:if cond=”….> untuk memberi tahukan kepada google untuk tidak mengindeks seluruh halaman ,  contohnya berikan script <b:if cond=’data:blog.url == data:blog.homepageUrl’>dibawah kode </head> tepat diatas tag deskription dan keyword diakhiri dengan penutup 


     <b:if cond=’data:blog.url == data:blog.homepageUrl’>
        <meta content=’Your Blog Description !’ name=’description’/>
        <meta content=’Keyword1, keyword2, dst’ name=’keywords’/>
    </b:if>

Fungsi meta tag conditional memberitahukan pada bot google supaya hanya mengindex halaman deskripsi untuk beranda saja , agar maksimal sebaiknya disetiap postingan kita berikan deskripsi sendiri-sendiri

Caranya buka menu preferensi penelusuran –  deskripsi pilih YA

Setelah itu disaat anda membuat artikel disebelah kanan nanti ada pilihan deskripsi silahkan diisi sesuai dengan tema postingan

Nah saya mencoba menerapkan pada blog saya yang mengalami masalah
duplikat konten karena halaman pencarian untuk hasilnya tunggu beberapa
hari kemudian alhamdulillah yang awalnya jumlahnya 12 sudah berkurang jadi 6

Demikian postingan saya mengenai cara mengatasi duplikat title dan deskripsi blog dihalaman webmaster semoga bermanfaat jika anda punya cara lain sharing saja dikomentar atau sekian dan terimakasih semoga berhasil memperbaiki masalah anda 

Related Post