Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam

by

helmy

ANJURAN MEMBUNUH CICAK DALAM ISLAM DAN KEBENARAN SAINTS

Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam


Selamat Datang di Blog Orang IT . Berbagi bacaan islami yang menurut saya cukup menarik seperti hikmah membunuh cicak dalam islam dan saint yang membuktikan kebenaranya agar tidak ada keraguan sekaligus memperkuat hadist mengenai membunuh cicak akan menghapus 7 dosa dan mendapatkan 100 kebaikan . .

Hadist membunuh cicak

Didalam shahih Muslim, Sunan Abu Daud dan Jami’ at Tirmidzi dari Abu Hurairoh berkata :

Rasulullah saw bersabda,”Barangsiapa membunuh cecak maka pada awal pukulannya baginya ini dan itu satu kebaikan. Barangsiapa yang membunuhnya dalam pukulan kedua maka baginya  ini dan itu satu kebaikan yang berbeda dengan yang pertama. Jika dia membunuhnya pada pukulan ketiga maka baginya ini dan itu kebaikan yang berbeda dengan yang kedua.

Didalam shahih Muslim disebutkan : Barangsiapa yang membunuh cecak pada satu kali  pukulan maka baginya seratus kebaikan. Dan jika pada pukulan kedua maka baginya (kebaikan) berbeda dengan itu (yang pertama), dan jika pada pukulan ketiga maka baginya (kebaikan) berbeda dengan itu (yang kedua).

Didalam “al Mu’jam al Ausath” milik Thabrani dari hadits Aisyah berkata,”Aku mendengar
bahwa Rasulullah saw bersabda,”Barangsiapa yang membunuh cecak maka Allah akan menghapuskan tujuh kesalahan atasnya.”

Ibnu Majah meriwayatkan didalam “Sunan” nya dari Saibah Maulah al Fakih bin al Mughiroh bahwa dirinya menemui Aisyah dan melihat di rumahnya terdapat sebuah tombak yang tergeletak.

 Dia pun bertanya kepada Aisyah,”Wahai Ibu kaum mukminin apa yang engkau lakukan dengan tombak ini?” Aisyah menjawab,”Kami baru saja membunuh cecak-cecak. Sesungguhnya Nabi saw pernah memberitahu kami bahwa tatkala Ibrahim as dilemparkan ke dalam api tak satu pun binatang di bumi saat itu kecuali dia akan memadamkannya kecuali cecak yang meniup-niupkan apinya. Maka Rasulullah saw memerintahkan untuk membunuhnya.” Kitab “az Zawaid” menyebutkan bahwa hadits Aisyah ini shahih dan orang-orangnya bisa dipercaya.

Namun demikian bukan berarti setiap kali kita mendapatkan cecak harus dibunuh dikarenakan perintah didalam hadits tersebut bukanlah sebuah kewajiban akan tetapi disunnahkan membunuh
setiap cecak yang membahayakan.

Jenis hewan yang boleh dibunuh

Imam Suyuthi menyebutkan didalam “al Asbah an Nazhoir” bahwa Binatang-binatang itu terbagi
menjadi empat macam :

1. Binatang yang didalamnya terdapat manfaat dan tidak berbahaya maka ia tidak boleh dibunuh.

2. Binatang yang mengandung bahaya didalamnya dan tidak bermanfaat maka dianjurkan untuk
dibunuh seperti : ular dan binatang-binatang yang berbahaya.

3. Binatang yang mengandung manfaat didalamnya dari satu sisi namun berbahaya dari sisi lainnya, seperti : burung elang maka tidak dianjurkan dan tidak pula dimakruhkan untuk membunuhnya.

4. Binatang yang tidak mengandung manfaat didalamnya dan tidak pula berbahaya, seperti :
ulat, serangga sejenis kumbang maka tidaklah diharamkan dan tidak pula dianjurkan untuk membunuhnya. (Al Asbah an Nazoir juz II hal 336)

Jadi apabila memang cecak yang ada di sekitar kita itu membahayakan manusia atau meracuni makanan maka dibolehkan bagi kita untuk membunuh cecak tersebut.

Bahaya kotoran cicak dalam sains

Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam

Binatang yang biasa memakan serangga dan terutama nyamuk ini yang umumnya berukuran sekitar10 centimeter, ternyata mengandung bakteri berbahaya yaitu Bakteri Escherichia Coli atau E Coli.

Escherichia Coli telah dikenal sebagai mikroba yang berkaitan dengan keterbuangan atau keracunan makanan,bisa menyebabkan sakit perut. Tapi menurut Prof Thimas Wood yang kami lansir dari id.shvoong.com, Departemen Teknik Kimia Universits Texas memiliki opini yang mengejutkan untuk bakteri ini.

Menurutnya E.Coli dapat dimodifikasi secara genetik untuk menghasilkan hidrogen dengan jumlah
yang berarti, bahkan dapat memproduksi sekitar 140 kali hidrogen yang diproduksi oleh proses alam.Penemuan ini dapat dipandang sebagai batu loncatan untuk ekonomi berbasis hidrogen di masa depan. Terbarukan, bersih dan efisien adalah kata kunci dari teknologi fuel cell.

Prof Wood dan timnya telah mentransformasi bakteri-bakteri ini menjadi pabrik hidrogen mini, dengan menghapus enam gen spesifik dari DNA E. Coli. Pabrik ini membutuhkan pasokan energi dari gula.Kecepatan mengkonversi gula yang alamiah dari E Coli ditingkatkan berkali-kali lipat. E. Coli memiliki 5000 gen yang dapat bertahan bahkan dalam kingkungan yang kurang mendukung.

Sekedar info saja, bahwa selain kotoran cicak yang mengandung E-Coli dapat membahayakan kesehatan tubuh ternyata juga ampuh menembus plastik hingga tembus. Kami tidak melakukan penelitian, tapi kami memiliki sumber yang pernah menunjukkan bahwa Kotoran Cicak merusak layar handphone.

Kotoran cicak, khususnya, ternyata mengandung Bakteri
Escherichia Coli yang termasuk pada golongan mikroba berbahaya penyebab
sakit perut dan keracunan yang serius. Oleh karena itu, interaksi
makanan dengan kotoran cicak ini sangatlah harus dihindarkan.

Jenis-jenis cicak

Cecak Tembok (Cosymbotus platyurus)

Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam

Sering ditemui di tembok-tembok rumah dan sela-sela atap. Cicak ini bertubuh pipih lebar, berekor
lebar dengan jumbaijumbai halus di tepinya. Bila diamati di tangan, dari sisi bawah akan terlihat adanya lipatan kulit agak lebar di sisi perut dan di belakang kaki.

Cicak Kayu (Hemidactylus frenatus)

Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam


Bertubuh lebih kurus. Ekornya bulat, dengan enam deret tonjolan kulit serupa duri, yang memanjang
dari pangkal ke ujung ekor. Cecak kayu lebih menyukai tinggal di pohon-pohon di halaman rumah, atau di bagian rumah yang berkayu seperti di atap. Terkadang didapati bersama cecak tembok di dinding luar rumah dekat lampu, namun umumnya kalah bersaing dalam memperoleh makanan.

Cicak Gula (Gehyra mutilata)

Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam


Bertubuh lebih kecil, dengan kepala membulat dan warna kulit transparan serupa daging. Cecak ini kerap ditemui di sekitar dapur, kamar mandi dan lemari makan, mencari butir-butir nasi atau gula yang menjadi kesukaannya. Sering pula ditemukan tenggelam di gelas kopi kita.

Cicak (lizards)

Anjuran Membunuh Cicak dalam Islam




Bisa muncul dirumah kita berdasarkan konsep lingkungan yang memungkinkan hama itu ada: makanan-minuman-sarang, Cicak pun betah dalam rumah yang menyediakan makanan mereka: serangga (nyamuk, laba2 dll.).

Berikut ini tips untuk membasmi cicak dan pencegahannya :

1. Simpan Makanan di Tempat Aman dan Rapat
2. Hindari Kebiasaan Buruk Menyisakan Makanan di Piring
3. Cuci Piring Segera, Jangan Ditumpuk
4. Kurangi Serangga, jaga kebersihan dan beli obat pengusir serangga

Cicak dalam dunia ruqyah

Sesungguhnya dalam dunia ruqyah, setiap Roqy memahami bahwa cicak itu adalah salah satu makhluk pembawa sihir dan harus dibunuh.
Sering kali saat dilakukan ruqyah rumah baik dibacakan langsung surat
Al Baqarah maupun saat diperciki air ruqyah tiba tiba dengan anehnya
ada cicak berjatuhan dan mati atau menemukan cicak mati dengan tubuh
hangus.
Saya sarankan bagi para penderita sihir mewaspadai cicak yang jadi
pembawa sihir, bahkan banyak kalangan jin yang malih rupa menjadi cicak
(hewan melata) untuk meletakkan racun sihir dirumah.
Ada banyak siluman jin mengambil rupa hewan melata berwujud cicak sebagaimana hadits dibawah ini:
Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam telah menghabarkan kepada
kami bahwasannya jin itu terdiri dari tiga kelompok. Pertama, jin yang
selalu beterbangan (melayang) di udara, kedua, jin dalam wujud hewan
melata dan ketiga, jin yang mempunyai tempat tinggal dan suka bepergian”
(HR. Thabrani, Hakim, Baihaki dengan sanad yang shahih).
Inilah hikmah mengapa Rasulullah memerintahkan membunuh cicak sebagai
perwujudan siluman jin jahad sebagaimana Rasulullah juga menganjurkan
membunuh ular belang atau anjing hitam yang punya titik putih dialisnya
(hewan melata perwujudan siluman jin hajad).

Demikian postingan saya mengenai hikmah membunuh cicak , anjuran membunuh cicak dalam islam dan sains semoga bermanfaat sungguh segala anjuran dalam hadist nabi itu baik bisa dibuktikan kebenaranya semua dalam ilmu teknologi yang semakin modern kini padahal anjuran itu sudah dibuat berabad-abad yang lalu wallahualam 

Related Post