Cara menghapus group whatsapp terbaru

by

helmy

Selamat Datang di Blog Orang IT . Sebagai salah satu aplikasi perpesanan yang paling populer tak heran jika hampir semua pengguna smartphone menginstall aplikasi whatsapp sebagai media komunikasi, selain bertukar  pesan dan melakukan panggilan video masih ada banyak fitur unggulan yang dimiliki whatsapp salah satu nya group . Jika di BBM anggota group dibatasi sampai 50 anggota saja sementara di whatsapp bisa menampung sampai 256 anggota nah yang paling besar kuotanya adalah telegram , anggota group di telegram bisa menampung sampai 30.000 anggota oleh sebab itu kebanyakan ecourse yang didirikan oleh sekelompok orang kebanyakan mengumpulkan anggotanya dalam telegram karena kuotanya lebih besar
Jika anda pernah membuat beberapa group atau dijadikan admin dalam sebuah group , pastinya anda ingin menghapus group tersebut kan ? . Ehm dalam akun whatsapp saya tergabung dalam beberapa group tidak jelas karena sebagian orang tiba-tiba menjadikan saya sebagai admin nya
Sampai saat ini popularitas whatsapp masih belum bisa dilampaui oleh aplikasi perpesanan lain kecuali facebook messenger , beberapa pesaingnya justru ketenaran nya semakin meredup contohnya lihatlah BBM , dulu jaman saya SMA hampir semua orang memiliki hape BBM kemudian setelah pengguna smartphone meluas lagi-lagi BBM dijadikan sebagai aplikasi bawaan pabrik yang tidak bisa diuninstall , sekarang bagaimana nasibnya ? saya memiliki akun BBM, dibagian kabar berita nampak tak banyak status baru dari teman-teman yang dulunya ramai malahan sebagian besar dipenuhi oleh BBM buletin
Bagaimana dengan bee , kakaotalk , wechat dsb mereka semua semakin tak dikenal
Indonesia sendiri memiliki aplikasi perpesanan yang lebih canggih ketimbang whatsapp yaitu callind , aplikasi ini dibuat oleh orang kebumen dengan berbagai fitur yang menarik dan pastinya gratis
Kembali ke topik , beberapa pengguna whatsapp ternyata masih banyak yang belum tau bagaimana cara menghapus group secara permanen . Ada alasan mengapa seseorang ingin menghapus group whatsapp 
Pertama karena dalam group sudah tidak ada aktivitas apapun , kedua pengguna tergabung dalam banyak group , ketiga group dianggap tidak penting dan yang terakhir karena kita memang ingin keluar dari group tersebut
Dengan menghapus group whatsapp maka pengguna akan lebih merasa nyaman ketika menggunakan whatsapp , berikut ini cara menghapus group secara permanen dan cepat
Sebelum menghapus group whatsapp pastikan level anda adalah sebagai admin , jika bukan admin jangan harap anda bisa menghapus group tersebut untuk selamanya . Anda bisa meminta kepada salah satu teman anda agar dijadikan admin dalam group tersebut
Apabila anda sudah menjadi admin , silahkan ikuti langkah berikut untuk menghapus group whatsapp
 Masuk aplikasi WhatsApp di smartphone anda, lalu tuju grup yang ingin anda hapus. Masuk ke dalam grup tersebut.

Cara menghapus group whatsapp

 Untuk menghapusnya, anda perlu terlebih dulu mengeluarkan seluruh anggota yang ada dalam grup. Pilih foto anggota > Remove > OK. Lakukasn satu per satu hingga seluruh anggota grup habis tak tersisa.

Cara menghapus group whatsapp v

 Setelah semua anggota anda keluarkan, kini hanya anda yang tersisa di dalam grup. Langkah selanjutnya adalah mengeluarkan diri sendiri dari grup. Pilih opsi Exit group yang terletak di bawah, lalu pilih EXIT.

Cara menghapus group whatsapp s

 Setelah keluar, WhatsApp akan menanyakan anda sebagai admin apakah ingin menghapus grup atau report sebagai spam. Karena anda bertujuan menghapus grup itu, pilih Delete group lalu pilih DELETE. Grup WhatsApp tersebut resmi terhapus!

Cara menghapus group whatsapp a

Akhir Kata

Itulah cara menghapus grup di WhatsApp secara mudah dan permanen. Kini anda tidak akan lagi terganggu dengan keberadaan grup-grup tertentu atau takut memori anda penuh akibat banyaknya file berasal dari grup-grup yang terdownload otomatis. anda bisa langsung menghapus group dengan mudah

Related Post